Tidak Masuk Kerja, 10 PNS di PALI Kena Sangsi

PALI-- Pada hari pertama masuk kerja pasca libur panjang lebaran, rupanya masih banyak pegawai di pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) yang tidak masuk kerja tanpa keterangan. Padahal, Pemkab PALI sebelumnya telah mewanti-wanti agar seluruh pegawai disiplin untuk masuk kerja dan tidak menambah liburannya setelah hari raya Idul Fitri 1439 H.

Hal itu diketahui saat Plt Sektretaris Daerah (Sekda) PALI, Sahron Nazil memimpin apel pagi sekaligus mengabsen pegawai dilingkugan Sekretariat Daerah (Setda), Kamis (21/6).

"PNS di lingkungan Setda ada 30 namun yang hadir hanya 20 pegawai, jadi yang tidak hadir akan kita tegur secara lisan sesuai PP 53 tahun 2010, serta apabila memang yang bersangkutan tidak hadir tanpa keterangan, maka tidak akan diberikan tunjangan perbaikan penghasilan selama satu bulan berjalan, dan akan kita buat SKnya," kata Sekda.

Hal itu dilakukan agar memberikan efek jera terhadap pegawai yang lalai dengan kewajibannya, serta meningkatkan disiplin kerja. Sekda juga menegaskan bahwa setelah libur panjang lebaran, seluruh pegawai pemerintahan wajib memulai aktifitasnya hari ini (Kamis) dalam melayani masyarakat.

"Bagi non PNS, yang tidak hadir agar dievaluasi, apakah alasannya logis atau kebiasaan. Apabila itu kebiasaan maka tidak akan diperpanjang kontraknya. Ini dilakukan merupakan peningkatan disiplin dalam pelayanan terhadap masyarakat," tukasnya.

Sekda juga menghimbau kepada seluruh pegawai Pemkab PALI, baik PNS maupun non PNS agar mematuhi aturan yang ditetapkan.

"Dari awal kami menginginkan pegawai di PALI adalah orang yang mau bekerja bukan yang mampu bekerja. Sebab kalau kemauan tinggi maka kemampuan bisa mengikuti. Tetapi jangan hanya mau saja, namun harus berkopetensi agar kabupaten ini bisa cepat mengejar ketertinggalan. Terutama bagi ASN, yang harus jadi contoh dan patuh aturan yang ada," pungkas Sekda. (red)
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts