Peduli Masyarakat PALI, Pertamina Asset 2 Adera Field Bagi Paket Kesehatan

PALI. Ratusan warga yang telah Lanjut Usia (lansia) dari tiga desa dalam kecamatan Talang Ubi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), yakni dari Desa Panta Dewa, Sinar Dewa dan Desa Persiapan Dewa Sebane diperiksa kesehatannya dan diberikan bantuan paket kesehatan melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) Pertamina EP Asset 2 Adera Field, Senin (30/7) di Desa Panta Dewa.

Program CSR Pertamina Adera tersebut diakui Wawan Hendrawan yang mewakili Field Manager (FM) Pertamina Adera, Rudhy Setiawan, bahwa program tersebut  merupakan kepedulian perusahaan terhadap masyarakat sekitar dan bentuk komitmen perusahaan untuk tumbuh dan berkembang bersama masyarakat.

"Komitmen perusahaan inilah yang kita laksanakan dalam program sehat bersama Pertamina yang dilaksanakan dalam bentuk pelatihan kader posyandu, pemberian bantuan peralatan posyandu dan bantuan makanan tambahan masyarakat lanjut usia sebanyak 170 paket," jelas Wawan.

Ditambahkan Wawan, pemilihan program tersebut bukan tanpa tujuan, salahsatunya adalah komitmen perusahaan yang bersinergi dengan pemerintah untuk meningkatkan derajat kesehatan baik itu tingkat balita maupun pada usia lanjut.

"Berbicara masalah kesehatan lansia, kita terkadang sering terabaikan dari perhatian kita, yang seharusnya kesehatan para lansia menjadi perhatian utama. Untuk itu kita pilih program ini," tambahnya.

Program-program CSR yang dilaksanakan oleh perusahaan dikatakan Wawan tidak bertujuan untuk menumbuhkan ketergantungan masyarakat kepada perusahaan, tetapi lebih sebagai upaya untuk memandirikan masyarakat.

"Berharap program CSR Pertamina bisa membantu masyarakat, dan kami minta dukungan semua masyarakat agar Pertamina dalam mengemban tugas negara dalam mencari minyak dan gas, tidak menemukan hambatan, serta produksi yang dihaslkan dapat terus meningkat," harapnya.

Sementara itu, Suhardin, Plt Camat Talang Ubi mengapresiasi kegiatan tersebut, dan menginginkan bisa lebih ditingkatkan.

"Memang harus seperti ini, dimana keberadaan perusahaan membawa manfaat bagi masyarakat sekitar. Dan kedepan kami menginginkan bisa lebih ditingkatkan lagi," ucap Camat. (Admin)
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts