Ringankan Korban Kebakaran, Bupati PALI dan Unsur Muspida Bantu Bangun Rumah di Talang Jawa

PALI, SININEWS.COMBupati PALI Heri Amalindo lakukan meletakkan batu pertama pembangunan rumah korban kebakaran, bersama Polsek Talang Ubi, Koramil dan segenap instansi terkait dalam membantu meringankan beban korban kebakaran di Talang Jawa Kelurahan Talang Ubi Barat Kecamatan Talang Ubi Kabupaten PALI.

"Musibah kita tidak ada yang tahu, untuk itu sebagai sesama manusia kita harus bahu membahu membantu meringankan beban saudara kita yang terkena musibah.
Suatu kebanggaan bagi kami melihat seluruh masyarakat bergotong royong untuk meringankan beban saudara yang terkena musibah," ungkap Bupati.

Kapolsek Talang Ubi, Kompol Okto Iwan Setiawan mengemukakan, bahwa kegiatan mengumpulkan bantuan tidak lain untuk membangkitkan kepedulian masyarakat terhadap setiap warga yang terkena musibah.

Pihaknya berterimakasih kepada kawan-kawan yang telah bahu membahu memberikan bantuan baik itu dari pemkab PALI, pengusaha di PALI, dan dinas terkait serta masyarakat.


"Insyaallah bisa cepat selesai, dan kali ini pembangunan tiga unit rumah bisa dimulai. Kita semua berkewajiban membantu warga PALI yang dapat musibah, agar meringankan bebannya serta memberi semangat keluarga yang terkena musibah," ungkapnya.

Seperti diketahui pada Minggu (19/5/2019) sekitar pukul 9.00 WIB telah terjadi kebakaran di Talang Jawa kelurahan Talang Ubi Barat yang mana dari kebakaran tersebut setidaknya tiga unit rumah warga hangus terbakar dan satu orang meninggal dunia.

Selain dibangunkan rumah, korban kebakaran Talang Jawa juga mendapat bantuan sosial dari bank Sumselbabel berupa paket sembako, bantuan uang tunai dari sejumlah tenaga pendidik di kabupaten PALI, Dinas Sosial, dan PT Pertamina EP Asset 2 Field Pendopo. (SN/Adv)
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts