Cegah Corona, BPD Tempirai Utara Bagikan Ribuan Masker

PALI, SININEWS.COM - Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Tempirai Utara, Kecamatan Penukal Utara, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) membagikan ribuan masker ke masyarakat setempat.

Ketua BPD Tempirai Utara, Anton Afrison mengatakan, ini merupakan bentuk kepedulian kita untuk membantu pemerintah kabupaten PALI untuk memerangi virus Corona.

"Ya kita telah melakukan pemberian masker ke warga Desa Tempirai Utara, dalam pemberian ini kita mendatangi dari rumah ke rumah. Kita berikan setiap rumah mendapatkan dua masker," katanya.


Anggota BPD Tempirai Utara, Ipantri mengatakan, sebanyak 1.500 masker yang dibagikan ke masyarakat. Tentunya hal ini sebagai langkah untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19 yang tengah menjadi pendemi saat ini.

"Ada 1.500 buah masker yang kita bagikan.  Kita sebagai refsentasi dari masyarakat untuk memberikan perhatian dan bantuan kepada warga untuk mencegah penyebaran virus ini," kata Jemu sapaan akrabnya saat membagikan masker didampingi jajaran BPD lainnya.

Kendati demikian, Jemu menegaskan pembagian masker tersebut bersumber dari dana operasional BPD tahun 2020. Namun Jemu tidak merinci besaran anggaran operasional tersebut.

"Sumber dana pembagian masker ini dari dana operasional BPD 2020," katanya.


Sementara itu, Kunci, Salah satu warga yang mendapatkan bantuan masker itu mengatakan, dirinya merasa terbantu adanya bantuan masker dari jajaran BPD Tempirai Utara. Kendati dengan adanya masker ini masyarakat pun dapat mencegah terjadinya penyebaran virus corona ini.

"Kami apresiasi langkah BPD Tempirai Utara ini dalam mencegah penyebaran virus ini. Alhamdulillah sedikit terbantu adanya masker ini," tandasnya.(sn/yogi)
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts