Ketua DPC PKB PALI Wajibkan Seluruh Kader Aktif Bermedsos

PALI -- Dalam Menyambut hari lahir PKB yang ke-22 pada bulan Juli ini serta menyambut Pilkada serentak 9 Desember 2020, DPC PKB Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI)  wajibkan seluruh kader, pengurus dan simpatisan PKB yang ada di Bumi Serepat Serasan untuk mengaktifkan segala jenis media sosial seperti whatsapp, facebook, instagram, twitter dan blogger maupun youtube.

Aka Cholik Darlin SPdI MM Ketua DPC PKB Kabupaten PALI harapkan partai PKB kabupaten PALI harus berada di tengah masyarakat setiap waktu sebagai partai para kiyai dan santri juga partai milenial yang tidak boleh tertinggal kemajuan teknologi.

"Tentu saja saat berada pada pandemi Covid-19 ini, alat satu-satunya komunikasi terbaik adalah secara virtual atau online dengan menggunakan sosial media. Karena untuk menghindari kontak langsung sesuai protokol pemerintah dalam memutuskan mata rantai Covid-19," ungkap tokoh Lematang itu, Jumat (4/7).

Namun ketua DPC PKB juga berharap kepada seluruh kader PKB dari tingkat Desa sampai kabupaten untuk bijak menggunakan kemajuan dunia online yaitu gunakan hal yang positif saja.

"Harus bijak dalam menggunakan medsos. Tidak munculkan hal negatif seperti membully, sara, rasisme juga pornografi yang merusak tatanan moral," pesan mantan anggota DPRD PALI itu. 

Aka Cholik Darlin sarankan agar para kader ikuti halaman facebook DPP PKB , DPW PKB , DPC PKB serat FB , IG ketua Umum Cak Imin , Sekjen DPP, tokoh lainya di pusat serta tingkat DPW sampai DPC agar bisa melihat perkembangan Partai PKB. 

"Terkhusus kader PKB harus rajin ikut kajian NU karena PKB dilahirkan oleh Ulama NU tentu saja kita harus samikna Watokna terhadap arahan Nahdatul Ulama disemua tingkatan," tutupnya. (sn) 
Share:

1 comment:


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts