Wabup dan Kapolres PALI Salurkan Bantuan Bagi Warga Jalani Isoman Melalui Seluruh Polsek


PALI. SININEWS.COM -- Pada Kamis  (12/8/2021) Wakil Bupati PALI Drs H Soemardjono didampingi Kapolres PALI AKBP Rizal Agus Triyadi, S.I.K, Kepala BPBD Kabupaten PALI Junaidi, S.E, Kepala Dinas Sosial Kabupaten PALI Metty Etika, S.E, Kepala Dinas Kesehatan Mudakir, Kepala Satuan Pol PP Zulkofli, Ka Damkar Kabupaten PALI Ibrahim, Danramil 404-03/Talang Ubi Kapten Inf Erry Hastanto, Perwakilan PT Pertamina PALI, Perwakilan PT Pertamina Adera, Jajaran Kabag, Kasat, dan Kapolsek Polres PALI hadiri pelepasan bantuan paket sembako bagi warga yang tengah menjalani isolasi mandiri covid-19 melalui Polsek - Polsek yang ada di bawah komando Polres PALI.  


Acara pelepasan bantuan  tersebut berlangsung di Mako Polres PALI yang dihadiri oleh beberapa Instansi serta beberapa perwakilan perusahaan yang memberikan bantuan beras dan sembako.


Dalam kegiatan tersebut pihak Polres PALI menyerahkan beras tersebut kepada masing-masing Polseknya untuk segera didistribusikan kepada Masyarakat Kabupaten PALI, yang sudah terdata dimasing-masing Polsek.


Dalam acara pelepasan tersebut Kapolres PALI AKBP Rizal Agus Triyadi, S.I.K mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan sebagai upaya pencegahan terhadap kelaparan ditengah-tengah pandemi Covid 19.


“Sebanyak 1 Ton beras, 50 Dus Mie Instan dan 100 Paket Sembako di distribusikan ke seluruh wilayah Kabupaten PALI” Ungkap Kapolres PALI AKBP Rizal Agus Triyadi, S.I.K.


“Terdapat 5 Kecamatan di kabupaten PALI, ini menjadi sasaran Polres PALI melalui Polsek jajaran serta beberapa Pasien Covid-19 yang melaksankan Isolasi mandiri dan juga Sebelumnya kami sudah mendata dan mengecek penerima yang akan menerima bantuan tersebut, sehingga ini memudahkan kita dalam memberikan bantuan tersebut, hal ini terlah dilakukan oleh Bhabinkamtibmas” Tambah Kapolres PALI.


“Kami juga sudah berkoordinasi dengan Badan Pengawas Desa, Dinas Sosial, BPBD dan Lembaga Permusyawaratan Desa sehingga pihak Polres PALI mudah untuk mendata masyarakat yang menerima bantuan ini” Ujar Kapolres PALI. 


“Ini juga ada bantuan dari beberapa Perusahaan yang menjadi donatur pemberian ini, ada dari Pertamina,Adera dan beberapa Insansi lainya” Tutup Kapolres PALI. (sn/perry)

Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts