Api Ngamuk di Talang Akar, Rumah Ramlan Hangus


PALI. SININEWS.COM -- Tenangnya suasana Desa Talang Akar Kecamatan Talang Ubi kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) terusik dan banyak warga berhamburan keluar rumah lantaran rumah Ramlan salah satu warga setempat terbakar pada Kamis (30/9/21).


Dari informasi yang berhasil dihimpun media ini, api diketahui sekitar pukul 06.00 WIB saat pemilik rumah tengah melakukan aktivitasnya diluar rumah. 

"Api langsung membesar dan menghanguskan hampir seluruh rumah dan isinya. Pada saat kejadian hanya ada anaknya yang menunggu, tetapi alhamdulillah kejadian itu tidak menelan korban jiwa," ungkap Sunarto, kepala desa Talang Akar. 

Untuk penyebab kebakaran menurut Kades belum diketahui karena saat kejadian rumah hanya ditunggu anak pemilik rumah dan lingkungan kejadian sudah banyak warga beraktivitas di kebunnya. 

"Rumah itu semi permanen dan lokasinya dekat dengan gedung SMP. Beruntung meski kondisi rumah hangus tapi api tidak sempat menjalar ke bangunan sekitar," terangnya. 

Sementara itu, Ibrahim Cik Ading kepala Dinas Damkar menyebut bahwa pihaknya setelah menerima laporan langsung menerjunkan mobil Damkar dan mobil tangki air. 

"Petugas kita datang ke lokasi untuk melakukan pemadaman. Namun saat sampai di lokasi api sudah padam karena api cepat melahap rumah yang bangunannya semi permanen dan sebagian besar terbuat dari kayu," kata Ibrahim. (sn/perry)
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts