Talang Pipa Dikepung Banjir, BPBD PALI Turunkan Perahu Karet


PALI. SININEWS.COM -- Sedikitnya ada 450 rumah warga yang ada di Talang Pipa kelurahan Talang Ubi Barat, Simpang Empat Kelurahan Talang Ubi Timur dan Rejosari kelurahan Talang Ubi Utara kecamatan Talang Ubi kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) terdampak banjir pada Selasa malam hingga Rabu pagi (19/1/22) akibat hujan yang turun tiada henti dua hari belakangan ini. 

Dan yang paling parah terendam banjir ada 76 rumah berada di Talang Pipa karena air sungai Abab meluap karena tidak sanggup menampung derasnya air hujan yang turun.

Ketinggian air di wilayah Talang Pipa antara 50 cm hingga satu meter menyebabkan aktivitas warga terhambat dan pihak BPBD kabupaten PALI pun menerjunkan perahu karet untuk membantu evakuasi warga. 

Dikatakan Junaidi Anuar, kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten PALI bahwa pihaknya telah turun ke lokasi banjir sejak Selasa malam 

"Kami melakukan pemantauan sejak Selasa malam pukul 23:30 WIB. Dan kondisi air hingga Rabu pagi mulai surut, namun di Talang Pipa masih menggenangi rumah-rumah warga," ujar Junaidi Anuar.

Upaya yang dilakukan BPBD PALI dijelaskan Junaidi adalah anggota Tim Reaksi Cepat (TRC) dipimpin langsung Kalaksa BPBD PALI melakukan monitoring banjir di Simpang 4, Talang Pipa dan Rejosari yang berada di wilayah kecamatan talang ubi.

"Kita turunkan perahu karet untuk membantu warga keluar dari banjir dan sekaligus mendata rumah yang terdampak banjir," tukasnya. 

Tetapi secara keseluruhan diakui Junaidi Anuar bahwa kondisi di lapangan aman terkendali dan TRC tetap memantau di titik lokasi banjir. 

"Kondisi masih dalam status aman namun tim akan terus melakukan pemantauan di lokasi terutama jika saat atau pun setelah hujan. Dan meski air mulai surut, namun hujan masih turun diharapkan warga tetap waspada akan kemungkinan banjir susulan," terang Junaidi. (sn/perry)



Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts