93 Persen Anak di PALI Sudah Divaksin Covid-19


PALI. SININEWS.COM -- Meski kasus covid-19 di wilayah Bumi Serepat Serasan sudah melandai, namun Satuan Tugas (Satgas) pengendalian covid-19 kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) terus menggenjot program vaksinasi dengan pelayanan vaksinasi diberbagai tempat, baik di fasilitas kesehatan maupun pada setiap acara atau kegiatan massal. 


Hal itu dikemukakan Plt Dinas Kesehatan kabupaten PALI dr Zamir Alvi, Senin (14/3/22). Menurutnya capaian pemberian vaksin terhadap anak usia 6-11 tahun mencapai 93 persen. 

"Capaian itu cukup tinggi. Dimana pemberian vaksinasi dosis pertama mencapai 95 persen untuk dosis pertama dan dosis kedua mencapai 76 persen. Namun kita akan terus melakukan vaksinasi hingga seluruh anak mendapatkannya untuk menangkal penyebaran covid-19," ujar dr Zamir.

Namun diakui dr Zamir bahwa tingginya pemberian vaksin terhadap anak jauh terbalik dengan pemberian vaksin booster yang masih terlalu rendah. 

"Bosster masih rendah, baru 5 persen. Yang sudah rampung dalam pemberian vaksin booster baru terhadap tenaga kesehatan dan pegawai pada pemerintahan. Untuk masyarakat umum masih rendah," tukasnya. 

Yang masih rendah juga diakui dr Zamir adalah terhadap pemberian vaksinasi terhadap Lansia yang baru mencapai 62 persen. 

"Banyak kendala dalam mengejar target vaksinasi Lansia. Terutama faktor fisik dan memiliki riwayat penyakit komplikasi sehingga tidak memungkinkan untuk diberikan vaksin," tukasnya. 

Dalam meningkatkan pemberian vaksin, Dinkes PALI bersama Satgas covid-19 akan terus melakukan pelayanan dan melakukan pelayanan secara jemput bola. 

"Cara efektif dalam meningkatkan pemberian vaksinasi adalah dengan cara jemput bola dan memanfaatkan acara yang melibatkan banyak masyarakat datangi kegiatan itu. Seperti pada giat Kejurnas Offroad baru-baru ini, alhamdulillah banyak masyarakat sadar mendatangi tempat pelayanan vaksinasi yang kami dirikan disekitar lokasi. Mudah-mudahan dengan gencarnya kita lakukan pelayanan vaksinasi, bisa meningkatkan kesadaran masyarakat untuk divaksin supaya pandemi bisa ditekan dan bisa segera berakhir," harapnya. (sn/perry)
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts