Mayat Yang Ditemukan di Talang Tumbur Diduga Korban Pembunuhan, Polisi Sebut Terdapat Sejumlah Luka Dibagian Tubuh

Foto. Polisi saat olah TKP 


PALI. SININEWS.COM - Sesosok mayat yang ditemukan di Talang Tumbur Kelurahan Talang Ubi Barat kabupaten PALI yang menggemparkan warga sekitar diduga akibat korban penganiayaan berat atau pembunuhan.

Sebab dari keterangan Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin melalui Kasat Reskrim  AKP Nasron Junaidi yang berada di Kamar Jenazah menyebut bahwa korban berjenis kelamin laki-laki tersebut terdapat luka-luka.

"Setelah kita olah TKP dan evakuasi korban, lalu kita bawa ke Rumah Sakit dan dilakukan visum terdapat luka-luka dibagian tubuh akibat benda tajam," ujar Kasat Reskrim kepada media ini.

Disebutkan Kasat Reskim bahwa luka-luka tersebut dibagian punggung tangan kiri, leher, dada kanan dan perut.

"Menurut keterangan dokter, korban meninggal akibat kehabisan darah. Dan koban meninggal diperkirakan lebih kurang lima harian. Karena kondisi jasad mayat telah membusuk," jelasnya.

Kasat Reskrim akui sejak ditemukannya jasad tersebut belum ada warga melapor adanya anggota keluarganya yang hilang.

"Identitas korban belum diketahui, karena belum ada warga yang melaporkan adanya anggota keluarga yang hilang. Serta saat ditemukan, tidak ada identitas korban," terangnya lagi.

Diketahui bahwa pada Senin 14 Oktober 2024 warga Talang Tumbur gempar lantaran menemukan jasad tak bernyawa di sebuah kebun karet dengan jarak lebih kurang 2 kilometer dari jalan raya.

Korban ditemukan warga sekitar pukul 12.00 wib, dan tidak lama pihak kepolisian datang ke TKP. (sn/perry)
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts