PALI.SININEWS.COM--Meski dua Partai Politik (Parpol) pemenang Pemilu telah menentukan pimpinan dewan yakni PAN dan PDI.P, namun Partai Demokrat hingga saat ini belum mengeluarkan rekomendasi nama pimpinan DPRD Kabupaten PALI.
Dimana PAN menunjuk H.Ubaidillah sebagai ketua DPRD dan dari PDI.P mengeluarkan rekomendasi terhadap H.Kristian untuk menjadi pimpinan DPRD Kabupaten PALI.
Saat dikonfirmasi, ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten PALI, Devi Harianto membenarkan belum adanya DPP mengeluarkan surat rekomendasi untuk pimpinan DPRD Kabupaten PALI.
"Rekomendasi untuk pimpinan dewan mutlak wewenang DPP," ungkap Devi Harianto, Selasa 1 Oktober 2024.
Ditanya siapa yang berpotensi menjadi pimpinan dewan, Devi Harianto menjawab dari empat anggota dewan terpilih semuanya berpeluang.
"Semuanya berpeluang jadi pimpinan dewan, namun keputusan ada di DPP bukan di kami," tandasnya.
Diketahui bahwa Partai Demokrat menjadi tiga besar pemenang Pemilu lalu, dan menghantarkan empat Caleg menduduki kursi DPRD PALI.
Yakni Firdaus Hasbullah, M.Budi Hairu, Jon Herizal dan Apriansyah. (sn/perry)
No comments:
Post a Comment