Satu Persatu Warga PALI Mundur Dari Penerima PKH, Didominasi Golongan Sederhana


Satu Persatu Warga PALI Mundur Dari Penerima PKH



PALI. SININEWS.COM -- Satu per satu warga di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) mengundurkan diri sebagai penerima manfaat Program Keluarga Harapan (PKH), hanya saja tingkat kesadaran masyarakat tersebut dari golongan sederhana yang hanya berprofesi sebagai pedagang keliling dan pekerja serabutan.


Seperti pada Rabu 12 November 2025, tiga warga Kelurahan Talang Ubi Timur Kecamatan Talang Ubi mengundurkan diri dan membuat pernyataan secara resmi dihadapan Lurah Talang Ubi Timur Aan Supriyadi serta pendamping PKH setempat.


Tentu saja, dengan adanya tiga warga yang mengundurkan diri sebagai penerima manfaat PKH, Lurah Talang Ubi Timur memberikan apresiasi.


"Kami langsung datangi kediaman tiga warga yang dengan suka rela mundur dari penerima PKH," ungkap Lurah Aan Supriyadi.


Jiwa besar tiga warga Talang Ubi Timur yang mengundurkan diri sebagai penerima PKH menurut Lurah harus dicontoh warga lainnya yang ekonominya sudah mapan namun masih berharap bantuan dari pemerintah.


"Ini patut dicontoh, sebab warga yang mundur ini hanya pedagang keliling yang menurutnya masih banyak warga lain jauh membutuhkan bantuan PKH," imbuh Lurah.


Pada kunjungan ke rumah warga yang mengundurkan diri sebagai penerima PKH, Lurah mengajak sejumlah staff dan pendamping PKH.


"Saya ajak pendamping PKH beserta staf kelurahan Talang Ubi Timur sebagai wujud apresiasi dan dukungan terhadap tiga warga tersebut. Saya juga turut menjadi saksi pengunduran diri mereka yang mudah-mudahan kedepan akan bertambah lagi warga lainnya mengikuti jejak mereka," harapnya.


Adapun tiga warga Talang Ubi Timur yang mengundurkan diri sebagai penerima PKH adalah:


1. Efriyanti  berprofesi sebagai penjual siomai alamat Jalan Pelita Sari 

2. Armelia, profesi sebagai penjual Es Kelapa Muda alamat Jalan Baru Telkom

3. Nurcik seorang juru masak. (sn/perry)

Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts