Hal tersebut diwujudkan melalui kegiatan panen jagung hibrida yang dilaksanakan Polsek Penukal Abab di Desa Gunung Menang, Kecamatan Penukal, Kabupaten PALI, Rabu (7/1/2026).
Kegiatan panen jagung hibrida yang dimulai sekitar pukul 13.30 WIB ini merupakan hasil dari program penanaman jagung beberapa bulan sebelumnya dengan luas lahan kurang lebih satu hektare.
Jagung yang dipanen telah memasuki usia dan kondisi optimal, ditandai dengan biji yang mengeras, kelobot menguning, serta kadar air yang sesuai standar pascapanen.
Panen jagung tersebut dihadiri oleh Kapolsek Penukal Abab AKP Dedy Kurnia, S.H., perwakilan Kecamatan Penukal, Pemerintah Desa Gunung Menang, unsur TNI, pendamping desa, kelompok tani, PKK, BPD, serta personel Polsek Penukal Abab. Kegiatan berlangsung aman, lancar, dan kondusif hingga selesai sekitar pukul 15.00 WIB.
Kapolsek Penukal Abab AKP Dedy Kurnia, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya sekadar panen, namun menjadi bukti nyata sinergi antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mendorong kemandirian pangan di tingkat desa.
Lebih lanjut, AKP Dedy Kurnia menyampaikan pernyataan Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K. terkait kegiatan tersebut.
“Bapak Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K. menegaskan bahwa Polri tidak hanya berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, tetapi juga memiliki tanggung jawab moral untuk mendukung program strategis pemerintah, salah satunya ketahanan pangan nasional.
Kegiatan panen jagung ini merupakan langkah konkrit Polres PALI dalam mendorong peningkatan produksi pangan lokal sekaligus memperkuat ketahanan pangan daerah,”ujar AKP Dedy Kurnia menyampaikan pesan Kapolres.
Kapolres PALI juga berharap, melalui kegiatan ini, masyarakat dan kelompok tani semakin termotivasi untuk mengembangkan usaha pertanian secara berkelanjutan serta memanfaatkan lahan yang ada secara produktif.
“Dengan sinergi yang kuat antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat, diharapkan ketahanan pangan di Kabupaten PALI dapat semakin kokoh, sekaligus memberikan dampak positif terhadap peningkatan kesejahteraan petani,”lanjutnya.
Polsek Penukal Abab menegaskan kesiapan untuk terus mendukung dan mengawal program ketahanan pangan pemerintah pusat, khususnya melalui pengembangan penanaman jagung di lahan-lahan potensial di wilayah Kecamatan Penukal, Kabupaten PALI.
"Dengan adanya panen jagung hibrida ini, diharapkan ketersediaan pangan lokal semakin meningkat, sekaligus menjadi contoh keberhasilan program pertanian yang dapat direplikasi di desa-desa lainnya di Kabupaten PALI,"pungkasnya.(SN/PERRY)

No comments:
Post a Comment