PALI--Kesiapan Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Sumatera Selatan sepertinya sudah tinggal pelaksanaannya saja, karena disejumlah daerah logistik Pilgub telah diterima dan siap disalurkan ke masing-masing kecamatan.
Sama halnya di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), sebanyak 124.191 lembar kertas suara untuk pemilihan gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) pada 27 Juni 2018 mendatang telah tiba di Bumi Serepat Serasan, Jumat dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.
Ketua KPUD Kabupaten PALI H. Hasyim, SE menerangkan bahwa jumlah 124.191 lembar kertas surat suara itu berdasarkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di kabupaten PALI plus 2,5% jumlah DPT.
"Jumlah 2,5 % itu merupakan surat suara cadangan, bila mana ditemukan surat suara yang rusak atau tidak bisa dipergunakan lagi," ungkap Hasyim.
Ia juga menjelaskan bahwa sebelumnya juga telah datang kotak suara serta bantal dan busa.
"Kotak suara malah sudah dirakit dan siap digunakan. Untuk buku petunjuk PPK dan PPS baru sampai kemarin. Tinggal lagi yang belum sampai yaitu blangko-blangko," tambahnya.
Rencananya, hari ini, Senin (4/6) pihaknya akan melakukan sortir surat suara. Saat ini, sambung Hasyim surat suara sudah dipindahkan ke gudang KPUD PALI di komplek Handayani 1.
"Ketika pertama kali sampai, surat suara diletakkan di Sekretariat KPUD PALI. Namun kemudian surat suara tersebut sudah dipindahkan ke gudang KPUD PALI. Dengan dikawal ketat pihak kepolisian, panwaslu, dan pihak terkait untuk memastikan surat suara aman. Sekarang pun tetap dijaga pihak kepolisian, dan gudang dalam kondisi digembok," tutupnya.
Dari pantauan media ini, surat suara yang sudah masuk ke gudang KPUD PALI saat ini tengah dilakukan pelipatan yang dilakukan pegawai KPUD PALI dan melibatkan warga setempat dibawah pengawalan ketat dari anggota kepolisian.
Bahkan, petugas yang melipat surat suara yang keluar masuk diperiksa agar pelipatan surat suara benar-benar steril. "Saat ini masih dilakukan pelipatan surat suara sekaligus sortir. Petugas kepolisian berjaga diluar gudang dan memeriksa petugas dan pegawai KPUD yang keluar masuk," Ucap Adella Rosita, Divisi SDM dan partisipasi masyarakat KPUD PALI. (red)
No comments:
Post a Comment