Konslet, Rumah-Motor Ludes Terbakar

MUARA ENIM--Sungguh malang nasib Ruslani (70), warga Dusun III, Desa Pinang Belarik, Muara Enim. Soalnya rumah panggung yang bisa ditempatinya ludes terbakar besama satu unit sepeda motor suzuki smash BG 4277 DO. Peristiwa yang sempat menghebohkan warga desa itu terjadi Rabu (6/2) sekitar pukul 15.40 WIB.

Dalam kejadian itu tidak ada menelan korban jiwa. Namun seluruh harta benda korban ludes terbakar. Penyebab kebakaran diduga berasal dari arus pendek listrik.

Kejadian itu bermula, korban dan keluarganya tengah tidak berada di rumah. Kemudian sekitar pukul 15.40 WIB, tetangganya melihat bagias atas rumah korban mengeluarkan kepulan asap.

Warga sekitar, berupaya memadamkannya dan meminta bantuan mobil pemdadam kebarakan dari Pemkab Muara Enim. Namun kondisi api cepat membesar melalap bangunan rumah korban yang terbuat dari kayu tersebut.

Sehingga harta benda korban yang berada di dalam rumah tersebut tidak sempat terselamatkan. Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 16.25 WIB, setelah mobil pemadam kebakaran dari Pemkab Muara Enim tiba di lokasi kejadian.

Kapolres Muara Enim, AKBP Afner Juwono melalui Kabag Opsnya, Kompol Irwan Andeta, ketika dikonfirmasi, Kamis (7/2) membenarkan kejadian itu. “Penyebab kebakaran diduga akibat arus pendek listrik dan barang barang milik korban tidak berhasil diselamatkan,” jelasnya.(SN)
Share:

No comments:

Post a Comment

Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts