PRABUMULIH – MBC Palembang Sudirman III Prabumulih gelar Silatuhrami bersama puluhan Agen Mandiri dari berbagai daerah, acara yang digelar di Caffe Mom Kitchen Prabumulih itu ditujukan untuk kemajuan sekaligus memberikan wawasan kepada puluhan Agen di Kota Prabumulih dan sekitarnya, kamis (28/3/19)
MRO Cluster Palembang Widiah Rahmatika dalam acara Silatuhrami menjelaskan kepada puluhan Agen Mandiri ada banyak keuntungan yang didapat oleh agen yakni keuntungan dalam setiap transaksi, kemudahan transaksi dan menambah jaringan pelanggan ditempat usaha para agen mandiri itu sendiri
“Bank Mandiri memberikan pelayanan transaksi yang memudahkan masyarakat yang tempat tinggalnya jauh, dengan menghadirkan agen agen untuk membayar, membeli dan mentransfer antar bank tanpa perlu ke Bank” ucapnya
Dirinya menambahkan jika saat ini beberapa pelayanan seperti halnya dikantor bank bisa diakses melalui agen mandiri resmi yang telah menjadi agen reani bank mandiri
Sementara itu, MBC Cluster Manager Prabumulih Asep Muhapidin mengatakan semakin banyak transaksi yang dilakukan oleh agen menggunakan mesin EDC yang diberikan oleh Bank beberapa waktu lalu maka semakin banyak pula keuntungan yang didapat
“ya semakin banyak transaksi kita akan berikan Reward bagi yang mencapai target” jelasnya
Diketahui MBC Cluster Palembang Sudirman III Prabumulih telah membuka puluhan cabang agen resmi mandiri dibeberapa wilayah diantaranya wilayah Pali, Gelumbang, Lubai Muaraenim dan Prabumulih
Dalam acara silatuhrami yang digelar bertujuan memberikan kesempat agen untuk menyampaikan keluhan dan pendapat selama menjadi agen mandiri agar terus dapat diperbaiki dan berkembang
Tak hanya itu beberapa agen resmi mandiri juga mendapatkan undian langsung karena telah berhasil mencapai target transaksi yang cukup, seperti halnya Ahmad Supei warga Tanah Abang Kabupaten PALI mendapatkan reward sebagai Agen Mandiri dengan Transaksi terbanyak
“Allhamdulillah pak dapat reward lagi dari Mandiri, ini memicu saya untuk agar lebih banyak lagi bertransaksi” ucapnya saat dibincangi (sn)
No comments:
Post a Comment