Kotak Suara Dijemur, Begini Keterangan Ketua KPUD PALI

PALI--Kotak suara untuk Pemilu 17 April 2019 mendatang, yang disimpan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) di Gudang samping Mapolsek Talang Ubi, terlihat dijemur di halaman gudang tersebut pada Selasa (19/3).

Tentu saja, kotak suara yang dijemur menjadi perhatian masyarakat. Untuk menghindari persepsi buruk, Fikri Ardiansyah, Ketua KPUD PALI menyampaikan bahwa kotak suara yang dijemur itu hanya lembab dan jumlahnya hanya 7 buah.

"Kotak suara tidak ada yang rusak, hanya lembab. Itu diketahui saat gudang penyimpanan kotak suara dibongkar karena akan dipindah ke gudang sebelah," ungkap Fikri Ardiansyah, kepada media ini, Rabu (20/3).

Diakuinya bahwa saat penjemuran kotak suara, banyak masyarakat menghubunginya menanyakan penyebabnya, dan ada juga yang langsung menuduh bahwa KPUD PALI tidak profesional.

"Saat dipindah itu, seluruh kotak suara dibongkar dan terlihat banyak dihalaman gudang. Nah, karena terlihat banyak, masyarakat menganggap banyak kotak suara yang rusak, padahal kotak suara yang ada dihalaman gudang belum dimasukan karena pegawai kita tengah menyusun kotak suara yang lain di gudang sebelahnya," tukasnya.

Pemindahan kotak suara ke gudang sebelahnya telah selesai dilakukan, untuk kotak suara yang lembab dikatakan Ketua KPUD PALI bahwa kondisinya tidak rusak.

"Sebenarnya tidak terlalu lembab, itu akibat ada dibagian paling bawah dan berada dekat dinding. Tapi sekarang sudah aman dan kering. Alasan pindah gudang, karena gudang bekas kotak suara nantinya akan digunakan untuk pelipatan kertas suara, dimana saat ini kertas suara diperkirakan datang ke KPUD PALI pada Rabu malam ini," pungkasnya.(SN) 
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts