MTQ ke-4 Kabupaten PALI Digelar, Sekda PALI Sarankan Kesra Buat Program Cinta Al-qur'an

PALI -- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Syahron Nazil mewakili Bupati PALI membuka secara resmi kegiatan lomba Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat Kabupaten PALI ke-4, Sabtu (29/2) di Masjid Syuhada Handayani Mulya Kecamatan Talang Ubi. 

Pada sambutannya, Sekda menyatakan bahwa Pemkab PALI mendukung kegiatan itu sebagai upaya mewujudkan generasi muda yang mencintai al-Qur'an.

"Kegiatan ini juga merupakan salah satu bentuk pencapaian visi pak Bupati untuk menjadikan PALI sebagai kabupaten yang agamis," kata Sekda.  

Sekda juga menyebut bahwa kegiatan musabaqah sebagai upaya penguat nilai-nilai agama yang ditanamkan terhadap generasi muda di Bumi Serepat Serasan. 

"Pada era sekarang ini, informasi sangat cepat yang masuk dan bisa diakses diberbagai media sosial. Dari informasi itu tak sedikit masuk berita-berita yang menyesatkan, menghujat dan menyudutkan umat islam. Diantaranya ada yang menyebutkan bahwa agama merupakan musuh pancasila, ada juga yang menyebut ulama itu provokatoris. Hal itu justru keliru. Nah dengan cara seperti inilah, isu yang tidak benar bisa ditangkal," beber Sekda. 

Pada kesempatan itu, Sekda menyarankan kepada bagian Kesra untuk membuat program yang tujuannya menciptakan generasi muda lebih cinta al-Qur'an.

"Sekarang ini, para orang tua berlomba mananamkan ilmu kepada anaknya dibidang duniawi. Sebagai penyeimbang, Kesra harus melakukan survei dan membuat program agar masyarakat khususnya generasi muda lebih cinta al-Qur'an. Kesra juga harus mempunyai terobosan dalam menciptakan PALI religius, salah satunya menggelar MTQ antar instansi, agar penanaman nilai agama bisa merata," pesan Sekda. 

Untuk lebih sportif pada kompetisi itu, Sekda menekankan panitia terutama tim penilai untuk mengedepankan kualitas dan bersikap netral. 

"Pilih pemenangnya sesuai kriteria. Bagi pemenang memang betul-betul yang menjadi terbaik, tetapi yang belum juara bukan berarti tidak baik, di mata Allah, anda mendapat kedudukan yang tinggi sebagai pencinta al-Qur'an," tutupnya. 

Pada kegiatan MTQ tingkat kabupaten PALI, sedikitnya ada 76  peserta dari lima kecamatan dengan mempertandingkan lima kategori. Yakni kategori Tartil Qur'an ,Tilawah anak putra putri, Tilawah remaja putri putra, Hifzil Qur'an satu juz plus tilawah putra putri dan Syarhil Qur'an putra putri. Kegiatan itu digelar selama dua hari sejak Sabtu (29/2) hingga Minggu (1/3). (sn) 
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts