Kapolres Tabalong dan Dandim Dandim 1008/Tanjung Siap Amankan Pemboran Sumur Eksplorasi PRB-02

TANJUNG, SININEWS.COM - Kapolres Tabalong dan Dandim Dandim 1008/Tanjung Siap Amankan Pemboran Sumur Eksplorasi PRB-02 hal tersebut disampaikan langsung oleh Letkol Inf Ras Lambang Yudha selaku Komandan Dandim 1008/Tanjung dan AKBP M.Muchdori, S.I.K, CfrA selaku Kapolres Tabalong pada saat menyambut kunjungan silaturahmi PT Pertamina EP Asset 5 Tanjung Field. Kunjungan tersebut dihadiri oleh Tanjung Field Manager, Zulfikar Akbar. Ikut juga mendampingi dalam kunjungan HSSE Ast.Manager, Kepala Security, Formalities Staff, dan CSR Staff (17/7).

“Selain meningkatkan perkuat silaturahmi di kala pandemi, kami juga ijin berkoordinasi terkait rencana pemboran sumur eksplorasi PRB-02 yang berada di Desa Pugaan, Kecamatan Pugaan, Kabupaten Tabalong mendatang,” ungkap Zulfikar Akbar.

Dalam pertemuan yang akrab Zulfikar Akbar menerangkan bahwa selama pandemi ini kegiatan operasional perusahaan terus berjalan demi kebutuhan energi nasional, hanya saja membutuhkan penyesuaian yang cepat dengan protocol kesehatan pencegahan covid-19. 
Lebih dari itu, sosialiasi dan edukasi kepada masyarakat, pekerja dan mitra kerja terus dilakukan untuk membudayakan pola hidup sehat sesuai anjuran pemerintah dalam pecegahan penyebaran covid-19.

“Kami juga selalu sosialiasi dan edukasi kepada masyarakat, pekerja dan mitra kerja tentang protocol kesehatan covid-19, agar kondisi masyarakat kondusif sehingga kegiatan operasi hulu migas lancer,” pungkas Zulfikar Akbar.

Letkol Inf Ras Lambang Yudha selaku Komandan Dandim 1008/Tanjung dan AKBP M.Muchdori, S.I.K, CfrA selaku Kapolres Tabalong menyambut kunjungan kehoramtan dengan sangat baik.

 “Kami akan selalu mendukung kegiatan negara dalam mencari migas nasional. Apa yang dilakukan oleh Pertamina sebagai badan usaha milik negara, kami akan terus kawal, dan kami akan turut memastikan kegiatan-kegiatan yang berlangsung tetap aman dan kondusif,” tegas Letkol Inf Ras Lambang Yudha.

Senada dengan itu, AKBP M.Muchdori juga mendukung kegiatan operasional perusahaan dan rencana pemboran di Desa Pugaan. 
“Saya selaku bagian dari Satuan Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 di Tabalong, sangat mengapresiasi Pertamina EP Tanjung Field karena terlibat aktif memberikan bantuan dalam pencegahan dan panggulangan dampak Covid-19, sehingga baik masyarakat atau pekerja dapat melakukan aktivitas dengan lebih aman,” ucap AKBP M.Muchdori.

PT Pertamina EP Asset 5 Tanjung Field adalah salah satu anak perusahaan Pertamina (Persero) yang wilayah kerjanya berlokasi di Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan. Data SOT (Sistem Operasi Terpadu) pada April 2020 menunjukkan produksi minyak Tanjung Field sebesar 2.423 barrel oil per day (bopd) sedangkan produksi gas sebesar 1.077 million standard cubic feet per day (mscfd).(ril)
Share:

No comments:

Post a Comment



Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts