Talud Ambrol, Ridho Tinjau Langsung Dan Kelurakan Dana Tanggap Darurat


 PRABUMULIH, SININEWS.COM -- Akibat meluapnya air sungai Keleka menyebabkan talud yang berada di sekitar jembatan jalan Tenggamus Kelurahan Muara dua menjadi ambrol, Kamis (16/10).

Dam hal itu mendapat perhatian serius dari Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih melalui Dinas Sosial (Dinsos) mengeluarkan dana tanggap darurat untuk memperbaiki talud tersebut.

“Inikan akibat bencana banjir yang terjadi karena pendangkalan sungai dan banyaknya warga yang buang sampah ke Sungai, yang menyebabkan terjadinya erosi dipinggir jembatan,”jelas Wako Prabumulih Ir. H. Ridho Yahya, MM usai melaksanakan peninjauan talud tersebut.

Dalam penanggulangan talud tersebut pihaknya terpaksa mengeluarkan dana tanggap darurat guna cepat memperbaiki talud agar kerusakan tak semakin parah

Kalau nak nunggu anggaran, terpaksa kita laksanakan di 2022. nunggu 2022 kan masih lama sekitar 4-5 bulan lagi, mau tak mau kita menggunakan bencana alam,” tuturnya.

Dijelaskannya pula, dengan menggunakan dana bencana alam maka pengerjaan talud dapat dilakukan secara swakelola oleh masyarakat setempat. “Bisa ditangani swakelola oleh warga, ditengah pandemi covid ini paling tidak ada tambahan bagi warga sambil gotong royong,” ucapnya.

Dengan pembangunan swakelola itu Ridho berharap, pembangunannya dilaksanakan dengan baik. “Dengan swakelola warga ada rasa memiliki, ini Muara Dua yang menikmati orang Muara Dua itulah paling tidak dia kerjanya lebih bagus dan bisa menambah pendapatan warga para tukang di Muara Dua ini,” imbuhnya.

Ditanya berapa besar anggaran perbaikan talud yang ambrol itu, Walikota dua periode itu menuturkan dana yang dikeluarkan dinas sosial sebesar Rp20 juta. “Kan dana darurat bencana jadi cuma 20 jutaan,” tukasnya.

Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts