Desa Tanding Jaya Terendam, Aktivitas Warga Lumpuh


PALI. SININEWS.COM -- Intensitas hujan yang cukup tinggi akhir-akhir ini yang turun hampir merata di wilayah Bumi Serepat Serasan membuat Desa Tanding Jaya Kecamatan Penukal utara Kabupaten Penukal abab Lematang ilir (PALI) terkena imbasnya. Sedikitnya ada 68 Rumah warga dan jalan penghubung masuk desa itu sepanjang 10 KM terendam  banjir pada Jum,at (24/12/21).


Dari keterangan Kepala Desa Tanding Jaya Suparmin Jaoni bahwa kejadian banjir itu melumpuhkan aktivitas warga setempat, dimana  rumah warga dan fasilitas umum pemerintah tergenang karena luapan air sungai tidak dapat menampung debit air hujan ditambah lagi drainase desa tersebut sudah rusak.

"Kami menyurati Bupati Kabupaten PALI Cq Dinas terkait No.140/40/TJ/XII/2021, perihal mohon bantuan, untuk mendapatkan bantuan tanggap darurat mengingat Desa Tanding Jaya persiapan belum ada anggaran dana darurat seperti desa defenitif," ujar Kades. 

Sembari menenangkan warganya dilokasi kebanjiran, Kepala Desa yang peduli dan inovatif ini, terus berupaya mencari bantuan ke berbagai pihak, dan berharap pada pihak BPBD dan Dinas Sosial Kabupaten PALI untuk segera merespon bencana banjir di tengah P
pandemi covid ini.

"Harapan kami ada bantuan dari Pemkab PALI karena dampak dari banjir ini warga tidak dapat beraktivitas," harap Kades. 

Ditempat yang sama salah satu warga Ali Maksun, mengeluhkan hampir 20 tahun dirinya berdomisili di desa itu, tapi baru kali ini Desa Tanding Jaya mengalami kebanjiran.

"Sebagai rakyat kecil berharap pada jajaran Pemda PALI untuk peduli memperbaiki dranase yang rusak dan jalan penghubung masuk ke Desa Tanding Jaya," pintanya. 

( Bungharto/SN)

Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts