Kuras Rumah Kosong, Holidi Kalicalak Terpaksa Lebaran di Jeruji


PALI. SININEWS.COM -- Holidi (38) warga Kalicalak Kelurahan Bhayangkara kecamatan Talang Ubi kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) harus menerima pil pahit lantaran perbuatannya yang diduga telah menguras sebuah rumah kosong yang ditinggal penghuninya. 


Tersangka ini terpaksa harus merayakan hari raya Idul Fitri dibalik jeruji besi setelah Tim Elang Unit Reskrim Polsek Talang Ubi meringkusnya pada Jum'at (28/4/22) sekitar pukul 02.00 WIB saat Holidi berada di rumahnya. 

Diungkapkan Kapolres PALI AKBP Efrannedy melalui Kapolsek Talang Ubi Kompol Darmawan disampaikan Kanit Reskrim Ipda Arzuan bahwa kejadian yang dilakukan tersangka pada Sabtu (1/1/22) lalu saat penghuni rumah Anggi Priana (39) beralamat tidak jauh dari kediaman tersangka tengah berlibur tahun baruan. 

"Mengetahui pemilik rumah tidak berada ditempat, maka pelaku ini melancarkan aksinya dengan cara mencongkel jendela rumah korban menggunakan parang. Setelah masuk, pelaku membawa televisi, sepeda motor dan tabung gas," ungkap Arzuan, Jum'at (28/4/22).

Mengetahui rumahnya dibobol pencuri, korban pun melapor ke Mapolsek Talang Ubi dengan bukti LP / B  / 03 / I / 2022 / SPKT / Polsek Talang Ubi / Polres PALI / Polda SUMSEL, tanggal 03 Januari 2022.

"Setelah menerima laporan, kita langsung lakukan penyelidikan. Maka didapat informasi bahwa pelaku sedang pulang dan berada dirumahnya. Kemudian kita lakukan penangkapan dan pelaku saat ini sudah diamankan di Mapolsek Talang Ubi," tandasnya. (sn/perry)
Share:

No comments:

Post a Comment



Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts