31 Personel Polres PALI Naik Pangkat Tepat Tanggal 31 Desember 2025


Polres PALI Gelar Upacara Laporan Kenaikan Pangkat 31 Personel Periode 1 Januari 2026



PALI. SININEWS.COM – Kepolisian Resor Penukal Abab Lematang Ilir (Polres PALI) Polda Sumatera Selatan melaksanakan Upacara Laporan Kenaikan Pangkat reguler, percepatan, dan pengabdian bagi personel Polres PALI periode 1 Januari 2026. Kegiatan berlangsung khidmat di Lapangan Apel Polres PALI, Rabu (31/12/2025) sore.


Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K, selaku Inspektur Upacara, serta dihadiri Wakapolres PALI, para Kabag, Kasat, perwira, Ketua Bhayangkari Cabang Kabupaten PALI, personel Polres PALI, dan Bhayangkari.

Sebanyak 31 personel Polres PALI menerima kenaikan pangkat dengan rincian, dari AKP ke Kompol sebanyak 2 personel, IPTU ke AKP 3 personel, IPDA ke IPTU 1 personel, AIPDA ke AIPTU 5 personel, BRIPKA ke AIPDA 7 personel, Brigadir ke Bripka 1 personel, Briptu ke Brigadir 8 personel, serta Bripda ke Briptu 4 personel.

Rangkaian upacara diawali dengan masuknya peserta upacara, dilanjutkan laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara, pembacaan Keputusan Kapolda Sumsel, laporan resmi personel yang naik pangkat, amanat Inspektur Upacara, pembacaan doa, hingga penutupan upacara.


Dalam amanatnya, Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait menegaskan bahwa kenaikan pangkat bukanlah sekadar penghargaan struktural, melainkan bentuk pengakuan institusi atas dedikasi, loyalitas, dan integritas personel dalam menjalankan tugas kepolisian.


“Kenaikan pangkat ini adalah amanah dan tanggung jawab moral yang harus dijawab dengan peningkatan profesionalisme, kedisiplinan, serta kualitas pelayanan kepada masyarakat. Pangkat yang disandang harus sejalan dengan sikap, etika, dan kinerja yang semakin baik,” tegas Kapolres.


Kapolres juga mengingatkan agar seluruh personel menjadikan momentum kenaikan pangkat sebagai motivasi untuk terus meningkatkan kompetensi, menjaga marwah institusi Polri, serta berkomitmen mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres PALI.


“Saya berharap seluruh personel yang naik pangkat mampu menjadi teladan, baik di lingkungan kedinasan maupun di tengah masyarakat, serta senantiasa menjunjung tinggi nilai-nilai Tribrata dan Catur Prasetya,” tambahnya.


Upacara Laporan Kenaikan Pangkat Personel Polres PALI periode 1 Januari 2026 berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh khidmat sebagai wujud pembinaan karier serta penghargaan institusi terhadap personel yang berprestasi dan berdedikasi.(sn/perry)

Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts