Satsamapta Polres PALI Gelar Patroli Perintis, Jaga Keamanan Jelang Lebaran


PALI. SININEWS.COM -- Pada Rabu malam (03/04/2024), Sat Samapta Polres PALI melaksanakan kegiatan Patroli Perintis Presisi dengan kekuatan personil yang tangguh, terdiri dari BRIPDA M Juniyansah, BRIPDA M Ridho L, dan BRIPDA Sabda Okvalino.


Dalam Sprint Patroli Nomor: Sprin/29/III/2024 tanggal 1 April hingga 30 April 2024, fokus patroli difokuskan pada daerah kerumunan dan potensi gangguan kamtibmas, khususnya di sekitar Pasar Inpres Kabupaten Pali dan sekitar Pelita Kabupaten Pali.


AKP Hermanto menyampaikan Patroli Preventif di Pasar Inpres Kabupaten PALI Tujuannya adalah menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama bulan suci Ramadhan di wilayah Kabupaten Pali. 


"Dengan kehadiran patroli ini, diharapkan potensi gangguan kamtibmas dapat diminimalisir," ucapnya 


Tidak hanya itu, Patroli Preventif di Sekitar Pelita Kabupaten Pali juga Fokus patroli ini dalam mencegah potensi gangguan kamtibmas, terutama di sekitaran Pelita Kabupaten Pali. 


"Langkah ini diambil untuk memastikan situasi keamanan tetap terjaga dengan baik," ujarnya 


Hasil dari kegiatan patroli ini menunjukkan situasi keadaan aman dan terkendali, serta arus lalu lintas yang lancar. 


Hal ini menandakan efektivitas dari upaya Patroli Perintis Presisi Sat Samapta Polres PALI dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayahnya, terutama di malam-malam Ramadhan yang penuh berkah.(sn/perry)

Share:

Kapolda Sumsel Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Musi 2024


PALEMBANG. SININEWS.COM - Usai memimpin rapat koordinasi lintas sektoral pengamanan lebaran, Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo memimpin apel gelar pasukan personel pengamanan operasi Ketupat Musi 2024, pengamanan mudik lebaran 1445 H, dihalaman Griya Agung Palembang Rabu (3/4/2024).


Kapolda Sumsel dalam sambutannya membacakan amanat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan terakhir persiapan melaksanakan operasi ketupat 2024.  


“Sebagai kekompakan dan sinegritas TNI Polri beserta semua stake holder dalam rangka pengamanan mudik dan perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijiriyah tahun 2024. Berdasarkan survei, indikator tingkat kepuasan masyarakat pada penyelenggaraan dan pengamanan arus mudik di tahun 2023 mencapai 89,5% atau meningkat 15,7% dibandingkan di tahun sebelumnya. Hal ini merupakan bentuk apresiasi masyarakat atas kerja keras kita  bersama yang harus dipertahankan dan ditingkatkan dalam pengamanan arus mudik dan balik di tahun ini,” ungkapnya.


Untuk di tahun 2024 ini, survey memperkirakan terdapat potensi pergerakan masyarakat mudik sebesar 193,6 juta orang atau meningkat 56,4% dibandingkan di tahun 2023. Rachmad mengaku pihaknya bersama Forkopimda dan instansi terkait telah berkoordinasi untuk menangani bersama setiap terjadinya kontijensi hingga bencana alam.


“Terkait dengan operasi ketupat 2024 Polda Sumsel bersama unsur terkait menerjunkan 4.229 personil yang terdari dari semua instansi (Polrinya sendiri ada 2,322 personel). Kemudian kita menyediakan 92 pos pengamanan, pelayan dan pos tepadu. Pos pengamanan sendiri letakkan di tempat pusat kegiatan masyarakat. 380 tempat yang menjadi titik wisata masyarakat, tempat ibadah, pertokohan, itu kita pilih, mana yang akan kita amankan yang paling berisiko. Kemudian pos pelayanan ada 27 pos disebar di jalur lintasan, seperti antara tol dari Lampung menuju ke Keramasan. Kemudian dari Keramasan sampai ke lintas timur hingga sampai ke Jambi. Di pos pelayanan itu ada pelayanan kesehatan, ada pelayanan untuk mobil yang mengalami kerusakan, kemudian ada tempat juga untuk istirahat bagi para supir. Kemudian juga poster padu yang kita tempatkan di terminal, moda angkutan seperti terminal bus, stasiun kereta api, pelabuhan laut, dan juga bandara bekerjasama dengan otoritas setempat,” urainya.


Mantan Kapolda Jambi tersebut kembali mengingatkan masyarakat tentang adanya pembatasan kendaraan jenis tertentu, sesuai surat edaran Gubernur Sumsel.


“Jadi mulai tanggal 5 April jam 9 pagi, tidak boleh ada kendaraan angkutan barang, dengan jumlah sumbu tiga atau lebih yang melintas, kecuali kendaraan yang membawa bahan pokok, seperti daging, telur, beras, minyak, kemudian ada mungkin obat obtan dan bantuan bencana alam, ini perlu dipahami,” ujarnya.


Mantan Dirsiber Bareskrim Polri tersebut menargetkan tahun ini bisa dilakukan pengamanan yang lebih baik lagi meskipun dihadapkan pada jumlah jalan yang tidak berkembang dan prediksi bertambahnya jumlah pemudiknya sebanyak 56,5%.


“Prediksi akan terjadi kepadatan dijalan, terutama di ruas Betung yang ke arah Jambi yang kondisi jalannya tidak lebar dan adanya elevasi antar jalan dengan bahu jalannya yang cukup tinggi sehingga rawan. Saya menyarankan pemudik melakukan perjalanan siang hari, pastikan kendaraan sehat, menghindari terjadi kerusakan kendaraan saat dijalan,” pesannya.


Terkait antisipasi terjadinya kecelakaan, Rachmad mengaku pihaknya sudah melakukan sosialisasi, mengingatkan masyarakat, mendata pasar tumpah mulai dari Banyuasin sampai Musi Banyuasin.


“Kurang lebih ada 7 pasar tumpah, namun para kapolres sudah koordinasi dengan para camat, kepala desa, dengan para pedagang supaya tertib dan tidak mengganggu bahan jalan,” terangnya.


Menyangkut permasalahan kemacetan diperlintasan kereta api, Rachmad komitmen berkoordinasi dengan PT KAI untuk pengaturan schedule, berharap bisa dilakukan perputaran jadwalnya operasional ke malam hari.


“Masyarakat kami himbau melakukan perjalanan siang hari, sementara kereta api dipperasionalkan pada malam hari, supaya tidak mengganggu mudik,” ungkapnya.


Rachmad mengingatkan masyarakatnya yang pergi mudik lebaran, meninggalkan rumah agar menitipkan rumahnya kepada tetangga atau ke kepolisian yang terdekat. 


“Kita juga sudah menyiapkan nomor telpon bantuan polisi (BANPOL) yang 24 jam bisa melayani,” tegasnya.


“Untuk Tol Betung kemarin kami sudah cek bersama pihak pengembang/ developer Tol, Jasaraharja kiranya belum layak untuk digunakan, setidaknya ada empat titik mulai dari kilometer 397, 407, 409 itu bergelombang dan cukup kasar, dikawatirkan menimbulkan kecelakaan. Kalaupun akan dipakai sebagai toll fungsional, akan kami lakukan pengawalan,” tutupnya.(sn/perry)

Share:

Wakapolres PALI Bukber Bersama PP, Ajak Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif


PALI. SININEWS.COM - Sebagai bentuk silahturahmi dengan Organisasi Masyarakat (Ormas) MPC Pemuda Pancasila Kabupaten PALI, Wakapolres PALI KOMPOL Farida Aprillah SH,didampingi juga oleh Kabag SDM Kompol Al Busro,AKP Taufik,Ipda Iwan Susilo Paur Substrajemen menghadiri buka puasa bersama pada Senin (03/4/2024) sore.


Buka puasa bersama di berlangsung di salah satu Rumah Makan yang berbeda dibilangan Handayani Mulya kecamatan Talang Ubi kabupaten PALI Sumatera Selatan (Sumsel).


Kegiatan tersebut selain dihadiri oleh para petinggi Kepolisian Resort PALI, juga nampak beberapa undangan penting lainnya, diantaranya Devi Heriyanto, SH,Anggota Koramil 404/03 Talang Ubi, dan para Pengurus serta Anggota Pemuda Pancasila di Bumi Serepat Serasan. 


Wakapolres PALI KOMPOL Farida Aprillah, SH dikesempatan itu mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan Organisasi Masyarakat (Ormas) MPC Pemuda Pancasila Kabupaten PALI, yang selama ini telah ikut berpartisipasi menjaga Kondusifitas di PALI.


“Mari jaga kondusifitas dengan saling bekerjasama, saling menghargai, karena tidak cukup oleh Polri dan TNI saja untuk mengamankan Kabupaten PALI," kata Wakapolres PALI.


KOMPOL Farida Aprillah SH juga mengajak saling bahu-membahu dalam menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif di Bumi Serepat Serasan ini.


Sementara Dewan Penasehat Ormas Pemuda Pancasila Devi Hariyanto SH, mengatakan bahwa pemuda memang perlu saling berkomunikasi dengan pihak kepolisian dan Pemerintah Daerah.


Apalagi katanya, Pemuda Pancasila adalah bagian dari masyarakat PALI, tentu saja sangat berperan ikut dalam mengkondusifkan daerahnya sendiri.


“Kegiatan yang sangat positif, kami berkomitmen dengan kebijakan Pemerintah dalam hal Polri maupun TNI aparat keamanan guna mewujudkan PALI yang aman dan kondusif,” papar Devi Harianto. 


Tampak hadir dalam kegiatan tersebut jajaran PJU Polres PALI, Dishub PALI, para anggota Ormas Pemuda Pancasila dan beberapa unsur elemen masyarakat,berbagai Aliansi,Organisasi Kepemudaan lainnya serta insan Pers.(sn/perry)

Share:

Polres PALI Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Musi 2024, Cek Kesiapan Pengamanan Mudik Lebaran


PALI. SININEWS.COM--Polres PALI hari ini menggelar “Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2024”. Apel ini digelar secara serentak di seluruh Indonesia pada Rabu (3/4/2024).


Hadir dalam kegiatan yang dipusatkan di Mapolres PALI pada pukul 08:00 WIB,Bupati PALI Dr.Ir.H.Heri Amalindo, MM, Kapolres PALI, Plt. Ka. Dinkes, Ka. Diskominfo Plt. Ka. Dinas PUTR, PIt. Ka. Damkar, Plt. Ka. Dishub, Ka. BPBD, dan Plt. Kasat POLPP dan seluruh perwira dan personel Polres PALI.


Apel gelar pasukan ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2024 sebagai komitmen nyata sinergisitasTNI-Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan mudik dan perayaan hari raya Idul Fitri 1445 H.


Peserta apel gelar pasukan, hadirin dan tamu undangan yang saya hormati, Berdasarkan survei Indikator, kepuasan masyarakat atas penyelenggaraan dan penanganan arus mudik tahun 2023 mencapai 89,5% atau meningkat 15,7% dibanding tahun 2022.


Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K, M.H, menyampaikan menurutnya hal ini merupakan wujud apresiasi masyarakat atas kerja keras kita bersama yang harus dipertahankan dan ditingkatkan dalam pengamanan arus mudik dan balik tahun ini.


Lanjutnya, Sebagaimana kita ketahui bersama, berdasarkan survei Kemenhub RI tahun 2024 diperkirakan terdapat potensi pergerakan masyarakat sebesar 193,6 juta orang atau meningkat 56,4% dibandingkan tahun 2023.


" Berkaitan hal tersebut, Presiden Joko Widodo menekankan bahwa ”Mudik tahun ini adalah mudik yang akan sangat besar sekali, kenaikannya 56 persen dibanding tahun yang lalu," ujar Kapolres PALI pada Rabu (3/4/2024) saat diwawancarai awak media ini sesuai acara Gelar Pasukan yang dipimpin oleh Bupati PALI Dr.Ir.Heri Amalindo, MM. 


Menurutnya, berdasarkan hasil survei total yang akan mudik kurang lebih 190 juta pemudik tahun ini.


Kata Kapolres PALI, oleh sebab itu, saya mengimbau, mengajak masyarakat untuk mudik lebih awal. ”Untuk menjawab tantangan ini, TNI-Polri bersama stakeholder terkait melaksanakan Operasi Terpusat dengan sandi “Ketupat 2024” yang melibatkan 155.165 personel, selama 13 hari dari tanggal 4 s.d. 16 April 2024.


Dijelaskannya Kapolres, Operasi ini telah diawali KRYD tanggal 28 Maret s.d. 3 April 2024 dan akan dilanjutkan pascaoperasi tanggal 17 s.d. 23 April 2024.


Dalam operasi ini, telah dipersiapkan 5.784 pos, yang terdiri dari 3.772 pos pengamanan, 1.532 pos pelayanan, dan 480 pos terpadu, dalam rangkapelayanan dan pengamanan utamanya pada jalur-jalur rawan seperti kemacetan, kecelakaan, kriminalitas, dan bencana alam, serta di pusat-pusat keramaian.


Tentunya, pos-pos yang digelar harus mampu memberikan pelayanan prima dan pengamananoptimal.Polri bersama dengan Kementerian Perhubungan dan Kementerian PUPR kembali mengeluarkan Surat Keputusan Bersama tentang Pengaturan Lalu Lintas 3Jalan serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik Angkutan Lebaran 2024/1445 H.


Kebijakan ini diharapkan mampu mendukungkeamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran, dan kenyamanan arus lalu lintas melalui pengaturanoperasional angkutan barang, Sistem One Way dan Contra Flow, penerapan ganjil genap, ketentuan penyeberangan, delaying system dan buffer zone,hingga penundaan proyek konstruksi.


Pahami dan implementasikan SKB ini secara presisi di lapangan, serta sosialisasikan kepada masyarakat.Terkait penggunaan jalan tol dan jalur arteri, berikan jaminan kamseltibcar lantas kepada masyarakat. 


Periksa kesiapan infrastruktur dan moda transportasi yang akan digunakan masyarakat, reduksi faktor-faktor potensi kerawanan dan sumbatan di jalan raya, terapkan rekayasa lalu lintas secara terukur dan terkoordinasi.


Apabila masyarakat merasa khawatir terdapat gangguan kejahatan dalam perjalanannya, siapkan pengawalan kepolisian untuk memberikan rasa aman.Sinergi dan koordinasi antara Satgas Pusat, Satgas Daerah, dan stakeholder terkait harus berjalan optimal, sehingga pengguna jalan benar-benar merasa aman dan nyaman.


Selanjutnya terkait penyeberangan laut, diprediksi pengguna kapal penyebrangan mencapai 10,65 juta orang. Hindari antrean panjang saat menaiki kapal dengan menerapkan delaying system dan mendorong pembelian tiket secara online pada kantong-kantong parkir.


Pastikan masyarakat mengetahui informasi terkait pelabuhan penyeberangan yang dapat digunakan sesuai jenis kendaraan. Tentunya kita dihadapkan pada situasi dinamis dalam pelaksanaan pengamanan.


Pahami betul karakteristik wilayah masing-masing seperti titik rawan banjir, rawan longsor, dan rawan gangguan kamtibmas, utamanya yang berada di jalur-jalur mudik.


Skenarioskenario menghadapi potensi gangguan dan situasi kontijensi harus dipersiapkan secara matang. Aspek keamanan dari gangguan kamtibmas juga harus menjadi perhatian penting, baik pada rumah yang ditinggalkan, jalur mudik, maupun lokasi wisata dan pusat keramaian lainnya. 


Lakukan patroli bersama pada jam-jam rawan, siapkan layanan pelaporan rumah yang ditinggalkan dan penitipan kendaraan sehingga masyarakat dapat mudik dengan tenang. Selain itu, libatkan kelompok kelompok organisasi masyarakat dan keagamaan dalam pengamanan Sholat Ied sebagai wujud toleransi dan keberagaman Indonesia.


Disamping kamseltibcar lantas dan gangguan kamtibmas, stabilitas harga dan ketersediaan bapokting serta BBM harus tetap terjaga. Tingkatkan koordinasi dan lakukan langkah-langkah bersama dengan stakeholder terkait, sehingga stok dan harga dapat tetap terjaga.


Seluruh upaya dan perkembangan di lapanganharus diimbangi dengan strategi komunikasi publik yang baik. Pastikan masyarakat dapat mengetahui informasi yang dibutuhkan melalui berbagai saluran komunikasi, sehingga dapat merencanakan perjalanannya dengan nyaman.


" Berbagai upaya tersebut diharapkan dapat berjalan optimal, sehingga masyarakat dapat merasakan “mudik aman, ceria, penuh makna”. Diharapkan momentum hari raya Idul Fitri ini dapat menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi, persatuan, dan kesatuan seluruh lapisan masyarakat." Kata Pejabat nomor satu di Mapolres PALI ini.(sn/perry)

Share:

Nekat Bongkar Genteng dan Gondol 3 Handphone, Pria Asal Prambatan Ini Diciduk Polisi


PALI. SININEWS.COM - Unit Reskrim Polsek Penukal Abab, Polres PALI mengamankan seorang pria berinisial PR (19) tahun, warga asal Dusun 1 Desa Prambatan Kecamatan Abab Kabupaten PALI Sumatera Selatan (Sumsel).


PR ini diamankan oleh Reskrim Polsek Penukal Abab, atas laporan Laporan Polisi nomor: LP/B/ 43 /III/2024/SPKT/POLSEK PENUKAL ABAB/POLRES PALI/POLDA SUMSEL, tanggal 19 Maret 2024 pekan lalu.


Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K, M.H, melalui Kapolsek Penukal Abab IPTU Arzuan, SH, didampingi Kanit Reskrim Polsek Penukal Abab IPDA Aidil Fitriansyah menyebutkan, bahwa pria yang berprofesi sebagai buruh tani ini diduga terlibat dalam kasus dugaan Tindak Pidana Pencurian Dengan Pemberatan.


Dimana menurutnya terduga pelaku PR diduga mencuri 3 unit handphone milik pelapor dengan cara membuka genteng atap dapur rumah, lalu masuk dan menggondol berupa 1 unit Handphone merk Vivo Y12S, 1 Handphone merk Vivo Y16, dan 1 unit Handphone Oppo A58.


" Kejadiannya pada Selasa tanggal 19 Maret 2024 sekira pukul 03.10 Wib dinihari, saat itu pelapor (korban) sedang berada dirumah suaminya, tidak berapa lama datanglah anak pelapor memberitahukan bahwa rumah pelapor telah dimasuki orang," kata IPTU Arzuan SH, pada Rabu (3/4/2024).


Mengetahui hal itu lanjutnya, lantas pelapor pulang, didapati 3 (tiga) handphone berbagai jenis dan tipe miliknya hilang, dan dalam kamar anak pelapor sudah berantakan.


" Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp. 10.000.000,- (Sepuluh juta rupiah) dan melaporkan ke Polsek Penukal Abab guna ditindak lanjuti," ujarnya.


Dituturkan Kapolsek Penukal Abab, setelah menerima laporan dari korban, Team Srigala Unit Reskrim langsung melakukan penyelidikan terhadap siapa pelaku pencurian tersebut.


" Berkat kerjasama dan koordinasi yang baik, akhirnya kita mendapatkan informasi bahwa barang bukti berupa Handphone dalam penguasaan diduga pelaku PR, dan terduga pelaku berhasil diamankan di rumahnya," tutur Kapolsek lagi.


Lanjutnya, Kemudian terduga pelaku bersama barang bukti diamankan ke kantor Polsek Penukal Abab guna proses pemeriksaan lebih lanjut.(sn/perry)

Share:

Cek Kesiapan Pengamanan Arus Mudik, Bupati PALI Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Musi 2024


PALI. SININEWS.COM -- Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Sumatera Selatan, Dr.Ir.H.Heri Amalindo MM meminta personil kepolisian, TNI dan stakeholder lainnya untuk rutin patroli saat jam rawan ketika masyarakat banyak yang mudik dalam rayakan lebaran. 


Permintaan itu disampaikan Bupati Heri Amalindo saat membacakan amanah Kapolri ketika memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Musi tahun 2024, Rabu, 3 April 2024 di halaman Mapolres PALI. 


"Untuk jaga keamanan dan kenyamanan masyarakat saat mudik lebaran, kami minta personil Polri, TNI dan stakeholder untuk gencar patroli saat jam rawan," pesan bupati. 




Bupati Heri Amalindo juga menyampaikan pesan Presiden RI untuk mudik lebih awal dalam menghindari kemacetan. 




"Mudik lebih awal agar perjalanan menuju kampung halaman bisa lancar dan tidak terjebak kemacetan," sambungnya.




Pada saat apel gelar pasukan operasi ketupat Musi 2024, bupati menyebutkan bahwa Polri menerjunkan personil sebanyak 155.165 anggota.




"Operasi Ketupat Musi 2024 ini berlangsung dari tanggal 4 April sampai 16 April 2024. Dalam pengamanan arus mudik lebaran, Polri menurunkan 155.165 personil," terangnya. 




Bupati PALI juga menyatakan bahwa apel tersebut dalam rangka mengecek kesiapan pasukan hadapi arus mudik lebaran dan pelaksanaan perayaan keagamaan hingga arus balik lebaran. 




"Bentuk kesiapan pasukan hadapi arus mudik, saat perayaan dan arus balik lebaran. Dan operasi ketupat Musi 2024 ini bentuk komitmen nyata TNI, Polri dan stakeholder dalam mengamankan arus mudik dan lebaran," imbuhnya. 




Pada arus mudik lebaran tahun 2024 ini, bupati mengungkapkan bakal ada peningkatan jumlah pemudik hingga 56,4 persen.




"Arus mudik tahun ini diprediksi bakal ada 193,6 juta orang atau meningkat sebesar 56,4 persen dibanding tahun lalu," jabarnya.




Dalam mengamankan arus mudik dan arus balik, bupati PALI juga mengatakan Polri mendirikan 5.784 pos pengamanan. 




"Pos-pos pengamanan dipusatkan di pusat keramian, kemacetan dan potensi rawan kecelakaan," kata bupati. 




Polri, TNI dan stakeholder dalam mengawal arus mudik lebaran bukan hanya fokus pada pengamanan saja, melainkan harus memantau stabilitas harga sembako, dan pasokan BBM.




"Stabilitas harga pangan dan pasokan BBM harus tetap terjaga serta pastikan masyarakat mengetahui setiap informasi melalui berbagai sarana agar masyarakat tenang dalam merayakan lebaran tahun ini," tutup bupati. 




Pada kegiatan apel gelar pasukan operasi ketupat Musi 2024, hadir juga Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin SIK, Dandim 0404 melalui Danramil Pendopo, serta sejumlah Kepala OPD serta pasukannya dilingkungan Pemkab PALI.(sn/perry)

Share:

Kapolda Sumsel Tinjau Tol Kayu Agung-Betung


Tinjau Kelayakan Tol Kayu Agung Betung, Kapolda Sumsel : Dibuka Saat Kondisi Antri Sangat Padat.


PALEMBANG. SININEWS.COM-- Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo Selasa (2/4/2024) melakukan peninjauan dijalan Tol di KM 22-45 Kayu Agung Palembang Betung yang akan difungsionalkan pada musim lebaran 2024 (tanggal 5 sampai 16 April nanti).


Kapolda mengatakan peninjauan dilakukan dengan tujuan survey tentang kelaikan kondisi terkait akan dipergunakannya Tol tersebut secara fungsional untuk mudik lebaran.


“Jalur Tol ini kita lakukan survei untuk melihat apakah kondisi jalan sudah layak untuk dilalui dan kita akan memberi saran kepada pengelola jalan Tol untuk memasang sarana lampu penerangan dan juga marka  jalan untuk keselamatan,” ujarnya.


Rachmad Wibowo mengatakan beberapa titik rawan yang masuk dalam catatannya, merupakan kondisi jalan yang masih bergelombang karena masih dalam tahap pengerjaan.


“Dalam catatan saya di KM 3.97, KM 4.03 sampai KM 4.07 itu terdapat jalan yang bergelombang, ini cukup berbahaya bila dilewati dengan kecepatan tinggi. Bisa mengakibatkan pecah ban atau kendaraan lost control. Kondisi dibeberapa titik masih cukup rawan termasuk di KM 22 yang masih perlu diratakan, begitupun di exit KM 45 terdapat belokan ke kiri tajam, menanjak dan sempit, ini juga potensi membuat antrean panjang. Sementara sarana pendukung belum tersedia, seperti rest area, pengisian bahan bakar, toilet,” ujar Rachmad.


“Kesimpulan sementara untuk jalur Tol fungsional ini kita usulkan untuk dibuka saat kondisi dijalur arteri sudah sangat padat saja, faktor keselamatan paling utama,” tutupnya.(sn/perry)

Share:

Kapolda Sumsel Tinjau Jalur Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024


PALEMBANG. SININEWS.COM - Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo bersama stake holder terkait pada Selasa (2/4/2024) melakukan peninjauan kesiapan jalur dan pengamanan arus mudik lebaran ‘Operasi Ketupat Musi 2024’.


Rombongan yang mengawali perjalanan dari rumah dinas Kapolda di Pakri menuju terminal Alang Alang Lebar di kilometer 12 Palembang. Ditempat tersebut, Irjen Rachmad diterima kepala BPTD Kelas II Sumsel Denny Michels Adlan ST MM dan Kapolrestabes Palembang Kombes Harryo Sugihhartono. Usai memimpin rapat terbatas di gedung Comand center BPTD wilayah VI terminal Alang Alang Lebar, kepada pers Kapolda mengatakan pihaknya melakukan peninjauan untuk memastikan kesiapan sarana prasarana jalan yang akan dipergunakan masyarakat pada moment lebaran tahun ini.


“Saya bersama stake holder terkait, ada Kepala Jasa Raharja Sumsel pak Mulkan, Kadishub diwakili Kabid Lalu Lintas pak H. Yanuar Syafrin, kepala BPBD yang diwakili pak Sudirman dan Kepala BPTD Kelas II Sumsel pak Denny Michels Adlan. Saya sampaikan beberapa informasi yang perlu diketahui oleh masyarakat yang akan melaksanakan mudik lebaran diantaranya terkait pembatasan kendaraan. Jadi mulai tanggal 5 April pukul 09.00 wib sampai tanggal 16 April pukul 08.00 wib, akan dilakukan pembatasan kendaraan sumbu 3 atau lebih kecuali yang mengangkut sembako, BBM dan uang, kendaraan truk yang membawa barang selain itu dilarang melintas,” ujarnya.


“Kedua, pada jalur mudik yang cukup padat mulai dari pintu Lampung memasuki Sumatera Selatan yang dihubungkan melalui jalur Tol, kemudian keluar Tol Keramasan sampai dengan Bayung Lencir. Dari puhak Balai Pemeliharaan Jalan Nasional tadi sudah menyampaikan informasi bahwa perbaikan jalan sudah dilakukan dan saat ini tinggal finishing saja, targernya pada puncak mudik lebaran diperkirakan tanggal 8 April semua sudah selesai,” imbuhnya.


Kapolda Sumsel menghimbaukan masyarakat berhati hati melakukan perjalanan dan menyarankan perjalanan dilakukan pada siang hari saja. Menurutnya perjalanan malam hari sangat rentan kerawanan karena masih minimnya sarana penerangan jalan.


“Untuk jalur Palembang Jambi, sudah ada koordinasi dari Polres Banyuasin, Musi Banyuasin, Dinas Perhubungan dan BPJN akan melakukan rekayasa lalu lintas terutama dipasar-tumpah dan simpul kemacetan lainnya. Himbauan kepada pengelola pasar agar barang dagangan dan orang yang berbelanja tidak sampai mengganggu arus lalulintas,” lanjutnya.


Terkait dengan kelaikan angkutan, Kapolda menyatakan akan melakukan pemeriksaan keamanan dan keselamatan kendaraan baik kendaraan darat maupun kendaraan air mulai dari kelengkapan administrasi kendaraan seperti SIM, surat kendaraan termasuk kirnya uji kelayakannya serta kondisi fisik kendaraan seperti kondisi roda, lampu, kaca spion termasuk kesehatan sopir atau pengemudi kendaraan air.


“Ini penting karena tahun lalu ada kecelakaan air yang mengakibatkan korban meninggal dunia di wilayah Ogan Ilir. Kita akan melaksanakan kerjasama dengan semua pihak termasuk TNI AL, l KPLP dan BPTD,” terangnya.


Lokasi Pariwisata nantinya juga tak luput dari perhatian, tempat wisata dan tempat yang potensial dikunjungi masyarakat, jajaran Polri akan melakukan pengamanan untuk menjaga keselamatan dan ketertiban. 


Terkait potensi kemacetan dititik perlintasan kereta api, menurut orang nomer satu dikepolisian Sumsel tersebut mangatakan cukup banyak. Rachmad Wibowo mengaku setelah melaksanakan survei jalan, akan berkoordinasi dengan perkereta apian Indonesia tentang pengaturan lintasan.


“Lintasan kereta api ini menghambat pemudik yang akan pulang terutama ke jalur arah barat daerah Muara Enim, Lahat sampai Prabumulih. Rangkaian kereta api yang cukup panjang dan intensitas yang tinggi sehingga menghambat arus mudik,” tuturnya.


“Kami menghimbau masyarakat pengguna jalan tidak saling mendahului, menerobos jalur kanan saat pagar pengaman dibuka. Hal ini bisa mengakibatkan antrean dua arah yang kemudian saling mengunci dan terjadi kemacetan,” jelasnya.(sn/perry)

Share:

Kapolres PALI Dampingi Bupati Heri Amalindo Hadiri Pasar Murah


PALI. SININEWS.COM - Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K, M.H, mendampingi Bupati PALI DR.Ir.H. Heri Amalindo MM dalam kegiatan Operasi Pasar murah dan Gerakan Pangan Murah pada Selasa (02/4/2024).


Operasi Pasar murah dan Gerakan Pangan Murah tersebut, digelar oleh Kejari PALI kerjasama dengan Pemerintah Daerah kabupaten PALI melalui Dinas Ketahanan Pangan PALI, bersama PT. Pertamina Pendopo, PT. Medco Energi, PT. GBS dan Bulog Indonesia, dihalaman Kejari PALI pada Selasa (02/4/2024).


Kapolres PALI mengatakan, Operasi Pasar Murah dan Gerakan Pangan Murah di Wilayah Hukum Kejaksaan Tinggi ini bertujuan untuk membantu meringankan masyarakat dalam menyambut hari Raya Idul Fitri 1445 hijriah.


" Digelarnya pasar murah ini dikarenakan adanya kenaikan harga bahan makan pokok dan menjaga kestabilitasan bahan makanan pokok di masyarakat, dengan adanya kegiatan seperti ini sedikitnya bisa meringankan beban masyarakat PALI," kata Kapolres PALI.


Dijelaskan Kapolres PALI, Operasi Pasar Murah dan Gerakan Pangan Murah di Wilayah Hukum Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan merupakan agenda Tahunan dari Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan.


" Kegiatan ini juga bertujuan untuk menjaga gejolak harga di pasaran dan menekan Inflasi," sebut Suami Ratna Khairu Nasrudin ini.


Ditempat yang sama Kepala Kejari PALI, Agung Arifianto, SH, M.H menyampaikan, kegiatan ini guna menekan angka inflasi di kabupaten PALI, menurutnya saat ini harga bahan pokok banyak melonjak naik, maka dari itu Kejari mengadakan operasi pasar murah ini. Selain itu dilaksanakan sesuai dengan arahan Kejati Sumsel.


Dijelaskan Kajari PALI, kegiatan ini digelar secara serentak di seluruh Kejari yang berada di 17 kabupaten kota se-Sumatera Selatan, dengan tujuan untuk membantu masyarakat ditengah lonjakan harga saat ini.


"Operasi pasar ini hadir untuk mengendalikan inflasi dan membantu masyarakat kita. Setiap komoditi yang dijual lebih murah dari harga pasar. Banyak bahan pokok yang dijual di sini, mulai dari minyak, telur, beras dan sebagainya," katanya.


Ia mengharapkan, di bulan suci Ramadan dan jelang Hari Raya, dengan adanya operasi ini masyarakat bisa memenuhi bahan pokok di rumahnya. Sehingga Idul Fitri tidak banyak lagi belanja.


Sementara Bupati PALI DR.Ir. H, Heri Amalindo MM mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan kerjasama antara pemerintah kabupaten PALI dengan Kejari PALI.


" Alhamdulillah gelaran pasar murah dan Gerakan Pangan Murah berjalan dengan lancar, dengan adanya operasi pasar ini masyarakat bisa terbantu dan bisa menekan angka inflasi di PALI," imbuh Bupati PALI.


Dikatakan Bupati PALI, selain dari kegiatan ini Pemkab PALI sebelumnya dan setiap minggunya mengadakan hal yang serupa ditempat yang berbeda.


Bupati PALI juga menjelaskan, program ini atas permintaan dari pemerintah pusat untuk melaksanakan kegiatan secara serentak di seluruh Sumatera Selatan (Sumsel) khususnya di Kabupaten PALI.(sn/perry)

Share:

Polda Sumsel Bongkar Sindikat Lahgun BBM Subsidi, Manager dan Pengawas SPBU Tersangka


PALEMBANG. SININEWS.COM - Polda Sumsel kembali sikat sindikat penyalahgunaan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi di SPBU Talang Padang wilayah Kacamatan Gunung Megang Muara Enim. 5 pelaku diringkus berikut barang bukti 2 unit kendaraan yang telah dimodifikasi tangki bahan bakarnya.


“Berawal dari diterimanya informasi/laporan masyarakat ke Polda Sumsel melalui aplikasi BANPOL tentang adanya penyalahgunaan BBM bersubsidi menggunakan jerigen dijalan Hauling Tambang dengan harga diatas yang ditetapkan oleh pemerintah. Tim dari Subdit IV Ditreskrimus Polda Sumsel dibawah pimpinan AKBP Bagus Suryo Wibowo menuju lokasi dan kemudian memastikan telah terjadinya tindak pidana penyalahgunaan BBM bersubsidi yang terjadi di TKP di SPBU Talang Padang Gunung Megang Muara Enim,” urai Kabid Humas Kombes Narto yang  menggelar konferensi pers dimapolda bersama Kasubdit Tipidter AKBP Bagus Suryo Wibowo dan Pertamina Manager Retail Sumsel Arman Raharjo, Senin (1/4/2024).


Kombes Narto mengatakan SPBU Talang Padang Gunung Megang Muara Enim sebagai hulu dalam penyalah gunaan BBM bersubsidi dengan modus petugasnya menyalurkan BBM subsidi jenis solar pada dispenser biosolar kepada pelaku yang sudah lama dikenalnya.


“Tersangka selaku petugas di SPBU menyalurkan BBM subsidi jenis solar pada dispenser biosolar kepada tersangka lain yang sudah lama dikenalnya dan ini dilakukan berulang ulang.  Menggunakan mobil pickup dan panther dengan tangki yang sudah dimodifikasi sedemikian rupa serta melakukan penjualan tidak menggunakan barcode,” urainya.


“Tidak itu saja, mereka juga menyalurkan BBM subsidi pada dispenser dexlite yang seharusnya diperuntukkan kepada pembeli non subsidi, namun dijual dengan harga

Rp. 8.500,- kepada pelaku penyalahgunaan BBM sehingga dapat membeli

BBM dalam jumlah besar serta dijual ke masyarakat dengan harga Rp 14.900,- mengikuti harga BBM non subsidi (jenis gas oil),” lanjutnya.


Mantan Kabid Humas Polda Riau tersebut menjelaskan pada tanggal 21 Maret, anggota subdit IV Tipidter Ditreskrimsus Polda

Sumsel mengamankan tiga pelaku sedang melakukan aktifitas ilegal.


“Tiga pelaku KNZ (sopir), HDN (pemilik kendaraan) dan SPD (operator SPBU) sedang melakukan pengangkutan, niaga bahan bakar minyak, bahan bakar gas atau liquefied petroleum gas yang disubsidi pemerintah menggunakan mobil isuzu panther nopol BG 1641 QL yang didalamnya terdapat tanki yang telah dimodif berisi 295 liter solar dan 2 (dua) buah drum berwarna merah berisi 350 liter solar subsidi. Juga sebuah Cevrolet tanpa nomor polisi yang didalamnya terdapat tanki yang sdh dimodifikasi yang berisi 25 liter solar subsidi,” lanjutnya.


Tak hanya disitu saja, pada keesokan harinya (22/3) tim Subdit IV Tipidter melakukan pengembangan olah TKP di SPBU tersebut bersama pihak pertamina Patra Niaga. 


“Tim melakukan pengecekan terhadap tangki pendem BBM jenis solar jenis gas oil yang berisi BBM solar subsidi. Dari sini kemudian tim mengamankan barang bukti pompa dispenser jenis gas oil (non subsidi) yang berisikan BBM subsidi jenis biosolar dan juga tangki jenis gas oil (non subsidi) yang berisikan BBM subsidi jenis biosolar sebanyak ±10.119 liter,” terangnya.


Dari pengembangan tersebut, Tim Subdit IV berhasil meringkus tersangka JS (34 tahun) sebagai Manajer SPBU tersebut dan HB (35 tahun) sebagai pengawas lapangan.


Kabid Humas mengapresiasi masyarakat yang begitu peduli dan memanfaatkan aplikasi BANPOL Polda Sumsel untuk melaporkan kegiatan ilegal tersebut.


Sementara itu Kasubdit IV AKBP Bagus Suryo mengatakan para tersangka dijerat pasal 55 UU RI No 22 tahun 2001 tentang Migas sebagaimana telah diubah dalam pasal 40 angka 9 UU

No 6 tahun 2023 tentang penetapan perpu No 02 tahun 2022 Tentang cipta kerja menjadi UU, jo 55 KUHP.


“Setiap orang yang turut serta menyalahgunakan pengangkutan dan/atau niaga bahan bakar minyak, bahan bakar gas, dan/atau liquefied petroleum gas yang disubsidi dan/atau penyediaan dan pendistribusiannya diberikan penugasan pemerintah dengan ancaman pidana penjara paling lama 6 tahun dan denda paling banyak enam puluh miliar rupiah,” jelasnya.


Bagus menegaskan penyidik akan terus melakukan pengembangan terhadap para pelaku lainnya dan pelanggan/pelaku penyalahgunaan BBM subsidi pada SPBU Talang Padang yang disinyalir masuk ke warung warung kecil di sekitar area pertambangan.


Manager Pertamina Retail Sumsel Arman Raharjo mengapresiasi gerak cepat yang dilakukan Polda Sumsel dan pihaknya berjanji akan terus bersinergi dengan Polda.


“Terimakasih kepada Subdit Tipidter Polda Sumsel, ini upaya nyata Polda menyelamatkan kerugian negara dan masyarakat. Pertamina akan mengambil langkah bila perlu segera mengambil alih operasional SPBU tersebut untuk kepentingan pelayanan kepada masyarakat,” tandasnya.(sn/perry)

Share:

Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts