Ditangkap di Rumahnya, Warga Simpang Raja Masuk Bui Gegara Curi Motor


PALI. SININEWS.COM -- Satuan Reserse Kriminal Polres PALI berhasil membekuk seorang pria berinisial FN (20) tahun, usai mencuri motor milik Muhammad Akbar warga kelurahan Talang Ubi Utara, kecamatan Talang Ubi kabupaten PALI pada Kamis 17 April 2025 kemarin.


Diketahui diduga pelaku FN ini merupakan warga Simpang Raja kelurahan Handayani Mulya, kecamatan Talang Ubi kabupaten PALI Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).


Dia diamankan Polisi bersama barang bukti berupa satu unit sepeda motor Suzuki Satria FU 150 cc Wama Biru Putih Nomor Polisi: B-6478-GNS, saat pelaku sedang berada di rumahnya pada Jumat (18/4/2025).


Kapolres PALI AKBP Yunar H.P. Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., melalui Kasatreskrim Polres PALI AKP Nasron Junaidi, SH.,MH, mengatakan bahwa pelaku ditangkap setelah pihaknya mendapatkan laporan dari korban.


" Kejadiannya pada Kamis 17 April 2025, dan kita dapat laporan pada Jumat depan laporan Polisi LP / B - 113 / IV / 2025 / SPKT / POLRES PALI / POLDA SUMSEL, TANGGAL  18 April 2025," kata Kasat Reskrim Polres PALI pada Sabtu (19/4/2025).


Dipaparkan Kasat Reskrim, Tindak Pidana Pencurian Dengan Pemberatan itu terjadi pada sore hari sekira pukul 18:00 WIB di bilangan kompleks perumahan Pertamina Pendopo kecamatan Talang Ubi PALI.


Adapun operandi pelaku saat melakukan aksi kejahatannya, dengan cara didorong keluar sepeda motor Suzuki Satria Fu milik korban yang diparkir di dalam garasi.


" Kebetulan saat itu kendaraan korban dalam keadaan tidak terkunci stang, atas kejadian tersebut Korban mengalami kerugian sebesar Rp. 7.000.000,- (tujuh juta rupiah)," terang AKP Nasron Junaidi.


Setelah pihaknya mendapatkan laporan dari korban lanjutnya, tak lama kemudian anggota melakukan penyelidikan terhadap pelaku pencurian tersebut, dan mendapat informasi bahwa terduga pelaku sedang berada di rumahnya.


" Setelah mendapatkan infomasi tentang keberadaan pelaku, Tim Beruang Hitam Unit Satreskrim Polres PALI langsung bergerak melakukan penangkapan terhadap pelaku," ujar AKP Nasron Junaidi lagi.


Sementara terduga pelaku pada saat dilakukan interogasi mengakui perbuatannya selanjutnya pelaku dan Barang bukti  langsung di bawa ke Mapolres Pali.


Ditegaskan AKP Nasron Junaidi, terduga pelaku ini dijerat dengan pasal Pencurian dengan Pemberatan” sebagaimana dimaksud  Pasal 363 Ayat (1) ke-3  KUHP.(sn/perry)

Share:

Warga Tempirai Ini Ditangkap Polisi, Simpan Sabu Siap Edar


PALI. SININEWS.COM - Satresnarkoba Polres PALI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran gelap narkotika. 

Pada Jumat, 18 April 2025, sekira pukul 01.30 WIB, personel Satresnarkoba berhasil mengamankan seorang tersangka pengedar narkotika di Dusun IV Desa Tempirai, Kecamatan Penukal Utara, Kabupaten PALI.


Tersangka yang diamankan adalah IS bin AN (31),seorang petani yang tercatat sebagai warga di Dusun IV Desa Tempirai. 

Dari hasil penggeledahan di kediaman tersangka,petugas menemukan barang bukti berupa:

-3 (tiga) paket plastik klip kecil berisikan serbuk putih diduga narkotika jenis sabu dengan berat bruto 1,36 gram


-1 (satu) paket plastik klip sedang berisikan 12 (dua belas) pil berwarna kuning berlogo RR dan 11 (sebelas) pil berwarna cokelat berlogo kodok, diduga narkotika jenis ekstasi, dengan berat total 8,80 gram;


-1 (satu) unit timbangan digital kecil warna silver;


-1 (satu) buah kotak rokok merek DJI SAM SOE warna hitam;


-1 (satu) buah potongan pipet skop;


-1 (satu) bal plastik klip bening kecil kosong;


-1 (satu) buah tas kecil warna ungu;


-1 (satu) lembar uang pecahan Rp50.000.



Penangkapan ini bermula dari informasi masyarakat terkait aktivitas transaksi narkotika di lokasi tersebut. 

Kasat Resnarkoba Polres PALI, AKP Dedy Suandy, S.H., segera menindaklanjuti dengan menginstruksikan Kanit Idik I IPDA Eduwar Fahlefi, S.H., M.Si., beserta tim untuk melakukan penyelidikan. Setelah informasi terkonfirmasi, tim melakukan penangkapan terhadap tersangka dan mengamankan seluruh barang bukti.


Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., melalui Kasat Resnarkoba AKP Dedy Suandy, S.H., menyampaikan apresiasi atas keberhasilan ini.


"Kami akan terus meningkatkan intensitas pemberantasan narkoba di wilayah hukum Polres PALI. Setiap informasi dari masyarakat sangat berharga dan akan segera kami tindaklanjuti. Mari bersama kita wujudkan Kabupaten PALI yang bersih dari narkoba,"tegas AKP Dedy Suandy, S.H.,kepada awak media ini pada Sabtu Pagi (19/04). 


Saat ini, tersangka berikut barang bukti telah diamankan di Mapolres PALI untuk proses penyidikan lebih lanjut. Tersangka akan dijerat dengan pasal-pasal yang berlaku sesuai Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.


"Polres PALI mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk berperan aktif dalam upaya pemberantasan narkoba dengan melaporkan setiap aktivitas yang mencurigakan kepada pihak berwajib."pungkas Kasat Narkoba Polres PALI.(sn/perry)

Share:

Kapolres PALI Pimpin Monitoring Kegiatan Ibadah Jum'at Agung


PALI. SININEWS.COM — Sebagai bentuk nyata komitmen Polri dalam menjamin keamanan dan toleransi umat beragama, Kapolres PALI, AKBP Yunar H.P. Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., secara langsung melakukan monitoring kegiatan ibadah Jumat Agung di Gereja Pantekosta di Indonesia (GPDI), Desa Gunung Raja, Kabupaten PALI, Jumat (18/04/2025).


Monitoring dilakukan sekitar pukul 11.25 WIB, bersamaan dengan pelaksanaan ibadah Jumat Agung yang merupakan peringatan Wafatnya Isa Al-Masih. 


Selain memastikan pelaksanaan ibadah berjalan dengan khidmat dan aman, Kapolres juga mengecek kesiapan dan kehadiran personel pengamanan.


Turut mendampingi dalam kegiatan ini antara lain Wakapolres PALI Kompol Kusyanto, S.H., Kasat Intelkam Polres PALI Iptu Eko Purnomo, S.H., M.H., Kasat Samapta AKP Hermanto, Kasat Tahti Iptu Nazran Hadi, Kasihumas AKP Ardiansyah, S.H., Kasikum Iptu Fredy Franse Triwahyudi, S.H., serta Kanit III Sat Intelkam Aipda M.A. Siregar. Dari pihak gereja hadir Pendeta Marlen Ginting, S.Th., dan Pendeta Esra Ginting, S.Th.


Kapolres menegaskan pentingnya sterilisasi rumah ibadah sebelum kegiatan dimulai. Petugas melakukan pengecekan menyeluruh untuk memastikan tidak ada benda mencurigakan, sekaligus menjamin keamanan jemaat dan harta benda mereka, seperti kendaraan roda dua dan empat yang diparkir di sekitar gereja.


“Kami sangat mengapresiasi dedikasi seluruh personel Polres PALI yang telah melaksanakan tugas pengamanan dengan penuh tanggung jawab. Situasi yang aman dan kondusif hari ini adalah cerminan dari kerja keras dan semangat menjaga kerukunan antarumat beragama,” ujar AKBP Yunar.


Ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh jemaat dan pihak gereja atas kerja sama yang baik selama pelaksanaan ibadah. 


"Sinergi yang harmonis ini menjadi fondasi utama dalam menjaga kedamaian dan ketertiban di tengah masyarakat kita," tambahnya.


Sementara itu, Pendeta Esra Ginting menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran Polres PALI atas pengamanan yang diberikan. 


“Kami merasa sangat aman dan tenang dalam melaksanakan ibadah. Kehadiran aparat kepolisian merupakan bentuk nyata dukungan terhadap toleransi dan keharmonisan antarumat beragama,” tuturnya.


Pengamanan tambahan juga diberikan oleh personel Polsek Penukal Abab untuk memastikan ibadah berlangsung tanpa gangguan. 


Ibadah Jumat Agung di GPDI Desa Gunung Raja tahun ini berjalan dengan lancar, penuh kekhusyukan, dan damai.


Kegiatan ini menjadi bukti bahwa sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat merupakan kunci utama dalam menciptakan ruang ibadah yang aman dan penuh toleransi.(sn/perry)

Share:

Dua Terduga Pelaku Pencurian Handphone di Jalan Servo Dibekuk Polisi


PALI. SININEWS.COM - Dua Pelaku pencurian handphone di sebuah Warung jalan Servo Lintas Raya KM 62 Desa Talang Bulang, Kecamatan Talang Ubi Kabupaten PALI dibekuk jajaran Satuan Reserse Kriminal Polres PALI.


Kedua pelaku yakni IM (39) tahun, warga Talang Bulang Kecamatan Talang Ubi, dan HW (37) tahun, Warga Talang Padang Kecamatan Belimbing, kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan (Sumsel).


Para pelaku saat ini telah mendekam di sel tahanan Polres PALI untuk menjalani proses hukum lebih lanjut guna mempertanggungjawabkan perbuatannya.


Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K. melalui Kasat Reskrim Polres PALI AKP Nasron Junaidi, S.H., M.H. membenarkan adanya penangkapan terhadap kedua orang pelaku.


Menurutnya penangkapan terhadap kedua pelaku ini berdasarkan LP / B - 101 / IV / 2025 / SPKT / POLRES PALI / POLDA SUMSEL, TANGGAL  06 April 2025.


Saat ditangkap anggota Tim Beruang Hitam kedua pelaku tanpa perlawanan disebuah warung yang berada di jalan Servo Lintas KM 62 Pada hari Kamis Tanggal 17 April 2025.


AKP Nasron Junaidi,  S.H, M.H, memaparkan peristiwa pencurian HP itu terjadi. Menurutnya pada hari minggu Tanggal  06 April 2025 sekira Pukul 06.00 WIB korban bernama Zarmulis (43) kehilangan dua unit Handphone diwarung nya yang terletak di jalan Servo Km 62 Desa Talang Bulang Kecamatan Talang Ubi Kabupaten PALI.


Dijelaskannya, Tindak Pidana Pencurian Dengan Pemberatan ini terjadi pada saat tertidur, saat terbangun dua unit Handphone merk VIVO Y20 wama biru dan handphone merk VIVO YD1C berwarna merah sudah raib dari tempatnya.


" Kemudian korban menghubungi nomor telepon yang ada dalam dua unit Handphone tersebut, namun kedua Hp itu tidak ada yang aktif," kata Kasat Reskrim Polres PALI Nasron Junaidi, pada Jumat (18/4/2025).


Ditegaskan AKP Nasron Junaidi, atas Kejadian tersebut korban Mengalami kerugian sebesar Rp.4.000.000.00- (EMPAT JUTA RUPIAH).


" Saat ini kedua pelaku beserta barang bukti sudah kita amankan di Mapolres PALI guna proses lebih lanjut," tandanya.(sn/perry)

Share:

Peringati HUT Ke-12, Pemkab PALI Gelar Baksos Operasi Katarak

Wabup PALI saat hadiri baksos Katarak di RSUD Talang Ubi dalam rangkaian peringatan HUT PALI ke-12 


PALI. SININEWS.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) menggelar bakti sosial operasi katarak secara gratis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Talang Ubi pada Jum'at 18 April 2025.


Pada kegiatan bakti sosial operasi katarak secara gratis, Wakil Bupati Iwan Tuaji hadir mewakili Bupati Asgianto didampingi Plt Kepala Dinas Sosial, Kepala RSUD Talang Ubi dan sejumlah pejabat lainnya.


Kegiatan tersebut merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) kabupaten PALI yang ke-12 dimana. Pemkab PALI melalui Dinsos bekerja sama dengan Kementerian Sosial serta sejumlah yayasan amal bakti lainnya.



"Kegiatan ini sangat positif dalam membantu masyarakat yang penglihatannya terganggu oleh penyakit katarak," ujar Wabup.


Wabup berharap kegiatan tersebut trus dilakukan agar lebih banyak lagi masyarakat yang kembali melihat normal.


"Tentu kita disini butuh dorongan dari pihak lain untuk menggelar acara seperti ini secara rutin supaya masyarakat yang mengalami gangguan penglihatan bisa kembali melihat normal," harapnya.



Sementara itu, Pimpinan RSUD Talang Ubi dr David menyatakan pihaknya telah menyiapkan ruang untuk mengadakan aksi bakti sosial operasi katarak mata.


"Kami RSUD Talang Ubi siap sepenuhnya menggelar kegiatan ini, kami siapkan tenaga medis ahli mata serta tim screening dan juga dokter mata yang didatangkan langsung dari Jakarta," kata dr David.(sn/adv)

Share:

Tenaga Ahli Kementerian Pertanian, Kunjungi Cetak Sawah Tempirai



PALI. SININEWS.COM -- Mendorong swasembada pangan Nasional dan peningkatan kesejahteraan petani Kabupaten PALI Provinsi Sumatera Selatan, Tenaga Ahli Kementerian Pertanian didampingi Kadin Pertanian Kabupaten PALI  dan jajaranya,  kunjungi Lokasi cetak sawah di Desa Tempirai, Desa Tempirai Utara dan Desa Tempirai Timur kecamatan Penukal Utara Kabupaten PALI, kamis 17 april 2025.


Dijelaskan Nandang Sudrajat Tenaga Ahli Kementerian Pertanian ini bahwa kunjungan ke Kabupaten PALI melakukan kajian potensi daerah, dengan meninjau langsung lahan persawahan yang sudah terbuka untuk dikembangkan dan perencanaan cetak sawah yang baru.


Pada cetak sawah di 3 Desa se Tempirai Raya, Kami melihat langsung dan memastikan pelaksanaannya berjalan baik.

" Kami datang untuk memastikan  lahan yang dicetak benar-benar dapat ditanami dan produktif," tegas Nandang.


Saat ini, sekitar 200 hektare cetak sawah sudah dibuka di Desa Tempirai, Desa Tempirai utara dan Desa Tempirai Timur, target pengembangan mencapai 3.200 hektare,  Jika proyek ini berjalan lancar, Kabupaten PALI diprediksi mampu memberikan kontribusi signifikan terhadap produksi beras nasional.


"Target kami, minimal rata-rata produksi 5 ton per hektare. Ini akan menjadi loncatan besar bagi PALI dalam membangun ketahanan pangan daerah, dan tentunya untuk mendukung swasembada pangan yang menjadi perioritas Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto serta dapat meningkatkan kesejahteraan Petani PALI," jelasnya.


Sementara, Plt. Kepala Dinas Pertanian Kabupaten PALI, Ahmad Jhoni, SP., MM., menyambut baik dukungan Kementerian Pertanian.


Perluasan lahan sawah  di Kabupaten PALI, tentunya akan menjadi titik balik bagi kemajuan sektor pertanian di PALI.


“Kami sangat berterima kasih atas perhatian pemerintah pusat, khususnya Kementerian Pertanian. Ini adalah peluang emas bagi petani di PALI untuk meningkatkan kesejahteraan mereka,” ujarnya.


(sn/bungharto)


Share:

Lurah Talang Ubi Timur Pimpin Gotong Royong, Sapu Bersih Sampah di Talang Anding


PALI. SININEWS.COM -- Lurah Talang Ubi Timur Kecamatan Talang Ubi kabupaten PALI Rita Anwar memimpin kegiatan gotong royong pada Kamis 17 April 2025 dengan menyapu bersih sampah dipinggir jalan arah Talang Anding.


Kegiatan tersebut sempat dihadiri Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten PALI Rizal Pahlevi dan Camat Talang Ubi Hj.Emilia.


"Kita hari ini bersih-bersih sampah dengan cara gotong royong bersama staff kelurahan," ungkap Lurah.


Setelah membersihkan sampah di pinggir jalan, Lurah juga menyatakan memasang plang nama agar warga tidak lagi membuang sampah dilokasi itu.


"Kita pagar juga dengan jaring agar masyarakat tidak membuang sampah dilokasi ini," jelasnya.


Lurah juga mengimbau masyarakat agar sadar dalam menjaga lingkungannya tetap bersih dengan membuang sampah pada tempatnya.


"Silahkan buang sampah pada tempatnya agar lingkungan kita bersih dan sehat. Untuk menyiapkan tempat sampah, kami membuat lobang sampah di tanah Pak RT setempat agar warga bisa membuang sampah fokus dalam satu titik saja," tutupnya.(sn/perry)


Share:

Tingkatkan Ketakwaan dan Solidaritas Personel, Polsek Talang Ubi Lakukan Ini



PALI. SININEWS.COM – Dalam rangka memperkuat spiritualitas dan mempererat solidaritas antar anggota, Polsek Talang Ubi kembali melaksanakan kegiatan rutin pembacaan Surah Yasin bersama di Mushola Al-Ikhlas, Kamis (17/4/2025) pagi.


Kegiatan yang dimulai sekira pukul 07.30 WIB ini dihadiri oleh Plh. Wakapolsek Talang Ubi AKP Beni, Panit Yanmin Intelkam AIPDA Ronaldo, Panit Min Intelkam BRIPKA Sherly D, SH, KSPK AIPDA Julius Riansyah, KSPK BRIPKA Budi DK, A.Md, serta seluruh personel Samapta, Reskrim, Intelkam, dan Bhabinkamtibmas Polsek Talang Ubi.


Adapun rangkaian acara meliputi pembukaan, pembacaan Surah Yasin, pembacaan tahlil, doa bersama, serta penutup. Kegiatan berlangsung dengan khidmat hingga pukul 08.15 WIB dan berjalan lancar tanpa kendala.


Kapolsek Talang Ubi, Kompol Robi Sugara, S.H., M.H., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan Yasinan ini merupakan bagian dari program pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) yang rutin dilaksanakan setiap hari Kamis.


"Melalui pembacaan Surah Yasin ini, kami berupaya menumbuhkan nilai ketakwaan kepada Allah SWT di tengah-tengah pelaksanaan tugas. Dengan ikhtiar spiritual ini, kita berharap seluruh personel diberi kesehatan, kekuatan, serta perlindungan dalam mengemban amanah menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat," ujarnya.


Lebih lanjut, Kompol Robi Sugara juga menyampaikan pesan dari Kapolres PALI, AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., yang memberikan apresiasi terhadap kegiatan tersebut.


"Kapolres menekankan pentingnya keseimbangan antara tugas profesional dan penguatan rohani. Beliau berharap kegiatan seperti ini terus dilestarikan, sebagai pondasi moral untuk meningkatkan integritas dan soliditas dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," imbuh Kapolsek.


Melalui kegiatan ini, Polsek Talang Ubi berharap tidak hanya mampu memperkokoh iman dan taqwa seluruh personel. 


"Kita juga memohon perlindungan dan kelancaran dalam menjaga situasi keamanan wilayah hukum Polres PALI,khususnya Polsek Talang Ubi agar tetap kondusif."pungkas Kompol Robi Sugara.(sn/perry)

Share:

Panen Jagung di Karta Dewa, Polsek Talang Ubi Tunjukkan Komitmen Dukung Ketahanan Pangan


PALI. SININEWS.COM — Kepolisian Sektor (Polsek) Talang Ubi kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan nasional melalui kegiatan monitoring panen jagung di Desa Karta Dewa, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).


Dipimpin langsung oleh Bhabinkamtibmas Aiptu Deni Hariyanto, S.H., dan Kasium Polsek Talang Ubi Aiptu Mujito, kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu (16/4) sore di lahan milik Kelompok Tani "Giat Usaha Tani". Turut hadir dalam kegiatan tersebut Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Desa Karta Dewa, Yuyun Wahyuni Nurillah, S.P., serta para petani dari kelompok tani setempat.


Dari hasil monitoring, panen jagung kali ini mencakup lahan seluas 1,5 hektare dengan estimasi hasil panen mencapai 1.500 kilogram. Adapun jenis bibit yang digunakan adalah CMP (Cipta Makmur Pertiwi) 01 dengan pupuk MPK 15/15/15, seluruhnya merupakan bantuan dari Dinas Pertanian Kabupaten PALI.


Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., melalui Kapolsek Talang Ubi Kompol Robi Sugara, S.H., M.H., M.Si., memberikan apresiasi atas sinergi antara kepolisian dan masyarakat petani dalam menjaga stabilitas pangan dan keamanan wilayah.


> “Kami tidak hanya hadir saat ada gangguan kamtibmas, tetapi juga berkomitmen untuk menjadi bagian dari solusi di tengah masyarakat. Kegiatan monitoring pertanian ini adalah salah satu bentuk nyata dukungan Polri dalam menjaga ketahanan pangan, serta memastikan bantuan pemerintah benar-benar sampai dan dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat,” ujar Kompol Robi Sugara.




Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan seperti ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan untuk mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan warga, khususnya dalam sektor pertanian.


Panen jagung ini berjalan aman, tertib, dan lancar, serta menjadi cerminan keberhasilan kolaborasi antara instansi pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat tani dalam membangun ketahanan ekonomi lokal.(sn/perry)

Share:

Gondol Handphone, Imam Arifin Ditangkap Polres PALI



PALI. SININEWS.COM – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) berhasil mengungkap kasus tindak pidana pencurian dengan pemberatan (Curat) yang terjadi di Dusun I, Desa Talang Bulang, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten PALI, pada Senin dini hari (14/04/2025).


Berdasarkan Laporan Polisi Nomor: LP / B - 106 / IV / 2025 / SPKT / POLRES PALI / POLDA SUMSEL, korban atas nama Neni Arisan (34), warga setempat, melaporkan telah kehilangan tiga unit handphone dari rumahnya dengan total kerugian ditaksir mencapai Rp11 juta.


Kejadian bermula saat sejumlah saksi, termasuk Muhammad Rahlil (16), tengah tertidur di teras lantai dua rumah. Sekira pukul 03.00 WIB, Rahlil terbangun saat ponselnya direbut oleh pelaku. Menyadari aksinya diketahui, pelaku langsung melompat dan melarikan diri.


Tak butuh waktu lama, pada hari yang sama sekitar pukul 14.00 WIB, tim Beruang Hitam Satreskrim Polres PALI yang dipimpin oleh Kanit I Pidum IPDA La Ode Ananta Yudhistira, S.Tr.K., berhasil mengamankan pelaku, Imam Aripin (33), di area perkebunan sawit milik warga Desa Talang Bulang. Pelaku ditangkap tanpa perlawanan dan turut diamankan barang bukti berupa tiga unit handphone milik korban serta satu unit handphone milik pelaku yang digunakan saat melakukan aksinya.


Kasat Reskrim Polres PALI, AKP Nasron Junaidi, S.H., M.H., menjelaskan bahwa keberhasilan pengungkapan ini merupakan hasil kerja cepat dan terukur dari tim penyidik dalam merespons laporan masyarakat.


"Kami berkomitmen penuh dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Tindakan cepat ini adalah bentuk nyata dari kesigapan Satreskrim Polres PALI dalam menindak setiap laporan tindak kriminal," ujar AKP Nasron.


Sementara itu, Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., melalui Kasat Reskrim, menyampaikan apresiasi terhadap kinerja anggotanya dan menegaskan komitmen Polres PALI dalam memberantas segala bentuk tindak kriminalitas di wilayah hukumnya.


"Kehadiran polisi harus dirasakan langsung oleh masyarakat. Kami tidak akan memberikan ruang bagi pelaku kejahatan untuk beraksi di Kabupaten PALI," tegasnya.


Pelaku kini dijerat dengan Pasal 363 Ayat (1) ke-3 dan ke-5 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dan tengah menjalani proses hukum lebih lanjut di Mapolres PALI.(sn/perry)

Share:

Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts