Tiga Elemen MHP Turun ke Jalan, Rupanya Sapu Bersih Kayu Itu

PALI,SININEWS.COM -  Kayu-kayu yang berserakan dipinggir jalan poros Simpang Raja-Sinar Dewa Kecamatan Talang Ubi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) terutama disepanjang jalur yang dilalui angkutan logging milik PT Musi Hutan Persada (MHP) akibat banyak berjatuhan dari angkutan kayu yang melintas membuat banyak pengguna jalan protes lantaran mengancam keselamatan pengendara terutama pemotor.

Keluhan tersebut langsung ditanggapi pihak MHP, dimana pada Jumat (2/8) Tim Reaksi Cepat (TRC) KPO Niru turun ke jalan dan langsung sapu bersih kayu-kayu yang berserakan itu.

Dijelaskan Mutakabir SH atau biasa dipanggil Obby, perwakilan PT MHP bahwa TRC KPO Niru menyikapi serius adanya keluhan itu.

"Ada tiga unsur dari MHP yang turun tangan langsung membersihkan kayu yang berjatuhan dari atas mobil angkutan logging, yakni tim transport, produksi K3 dan sosial KPO Niru. Pembersihan kayu yang tercecer di jalan Simpang Raja cor beton kini aman dan bebas kayu melintang," ungkap Obby.

Sebelumnya diberitakan bahwa warga pengguna jalan mempersoalkan keamanan serta kenyamanan berkendaranya yang terganggu dengan adanya lalulalang armada pengangkut kayu milik PT Musi Hutan Persada (MHP) disepanjang jalan Simpang Raja-Sinar Dewa Kecamatan Talang Ubi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) yang dilalui mobilisasi perusahaan tersebut.

Bukan hanya debu tebal saja yang terhirup pengendara, terutama pesepeda motor, juga lambannya pekerjaan perbaikan jalan tersebut, namun yang lebih mengancam keselamatan pengendara akibat banyaknya kayu yang jatuh dari angkutan kayu yang dibiarkan berserakan mengancam keselamatan pengendara.

Bahkan dengan banyaknya kayu yang malang melintang ditengah jalan, tak sedikit menimbulkan kecelakaan. Seperti baru-baru ini dialami Redi, salah satu pengguna jalan asal Abab.

Pria yang juga berprofesi sebagai jurnalis disalah satu media di Kabupaten PALI ini mengalami luka ringan dibagian lengan dan kakinya akibat kendaraan yang ditungganginya melindas kayu yang melintang.

"Kejadiannya pada minggu lalu, saya terjatuh akibat adanya kayu yang berserakan di jalan yang tidak disengaja terlindas ban sepeda motor yang saya bawa, akibatnya saya terjatuh dan alami luka serta motor saya juga rusak," ungkap Redi. (sn) 
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts