Warga Wonogiri Siap Huni Lokasi Transmigrasi Desa Tempirai

PALI --  Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Wonogiri Provinsi Jawa Tengah, Ristanti menyatakan siap mengirim warganya untuk bertransmigrasi ke lokasi transmigrasi Desa Tempirai Kecamatan Penukal Utara Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) apabila lahan tersebut sudah siap dihuni. 

Hal itu dikatakannya saat mengunjungi Kabupaten PALI, Rabu (27/11). Menurut Ristanti bahwa kunjungan Disnakertrans Kabupaten Wonogiri bertujuan untuk meninjau lahan yang berada di Bumi Serepat Serasan (julukan kabupaten PALI) untuk dijadikan kawasan transmigrasi.

"Kedatangan kami untuk mengecek lokasi lahan yang akan dijadikan kawasan transmigrasi di kabupaten PALI. Karena, kabupaten Wonogiri sebagai daerah pengirim transmigran," ujarnya. 

Ia juga menerangkan sangat mendukung program transmigrasi karena, dengan adanya Undang-Undang otonomi daerah, bisa menjadi program sabuk pengaman nasional. 

"Program transmigrasi sangat penting, karena menjadi program sabuk pengaman nasional. Kita berharap, nantinya orang-orang jawa bisa berintegrasi dan berkomunikasi dengan warga lokal, sehingga bisa sejahtera bersama. Dan tertarik mengirim warganya ke kabupaten PALI karena kultur dan budaya hampir sama," tambahnya.

Untuk quota jumlah transmigran yang dikirim, pihaknya masih menunggu dari pihak Kementerian Transmigrasi dan Disnakertrans kabupaten PALI. Namun diterangkan Ristanti bahwa yang siap untuk bertransmigrasi saat ini ada sekitar 50 KK. 

"Kami kirim transmigran sesuai quota, saat ini kami masih menunggu kabar. Karena kami hanya daerah pengirim transmigran, sesuai yang dibutuhkan. Tentunya, untuk latar belakang transmigran yang dikirim merupakan petani di Wonogiri. Semoga nanti bisa bersinergi dengan lingkungan di lokasi transmigrasi dan mengaplikasikan apa-apa yang ada di daerahnya," terangnya. 

Sementara itu, Kepala Disnakertrans PALI Usmandani melalui sekretarisnya  Muslim mengatakan bahwa pihaknya sudah menyiapkan lahan seluas 500 hektar. "Saat ini quota untuk jumlah transmigran yaitu 50 kepala keluarga (KK). Namun, saat ini kepala Disnakertrans kabupaten PALI sedang ke Kementerian Transmigrasi untuk memastikan jumlah transmigran," jelas Muslim.

Untuk lokasi, Muslim menjelaskan berada di Desa Tempirai Barat, Kecamatan Penukal Utara, kabupaten PALI. "Semoga dengan adanya program transmigrasi di kabupaten PALI, bisa meningkatkan kesehjateraan masyarakat kabupaten PALI," tutupnya. (sn) 
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts