Sampah Menggunung di Pahlawan Ujung, Warga Mengeluh

PALI -- Warga Pahlawan Ujung Kelurahan Talang Ubi Selatan Kecamatan Talang Ubi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) mengeluhkan tumpukan sampah dipinggir jalan yang setiap hari terus menumpuk dan mengeluarkan aroma tak sedap. Warga meminta instansi terkait mengangkut sampah yang sudah menggunung, karena selain menimbulkan bau tak sedap, juga mengintai kesehatan warga sekitar. 

Seperti diutarakan Yunus salah satu warga setempat bahwa sampah yang menumpuk itu selama penghujan tidak pernah dibersihkan dan diangkut pihak terkait dalam hal ini Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten PALI. 

Bahkan Yunus mengunggah surat terbuka kepada pemerintah kabupaten PALI atas adanya masalah itu di media sosial. 

"Buat bapak/ibu pejabat PALI yang terhormat, tolong sampah ditempat kami jalan Pahlawan ujung depan kebun jeruk tidak pernah lagi dibersihkan atau diambil oleh dinas terkait. Ini musim penghujan bau aromanya sudah menyengat. Beri kami solusi agar warga sekitar tidak buang sampah ditempat itu," tulis Yunus di akun facebooknya, Senin (13/1).

Kondisi itu dibenarkan juga Peri, warga lainnya bahwa asal sampah tersebut memang dari warga sekitar Tetapi membuang sampah ke lokasi tersebut terpaksa dilakukan warga akibat tidak ada Tempat Penampungan Sampah (TPS) sementara disekitar itu. 

"Kalau ada bak penampungan, mungkin kami tidak membuang sampah ke tempat itu. Oleh karena itu, kami minta solusi agar lingkungan kami sehat bebas dari sampah," pintanya. 

Menyikapi masalah itu, Kodsi Iskandar Plt Kepala Dinas LH bakal segera mengeruk sampah yang sudah membuat warga mengeluh. 

"Kita segera angkut sampah itu," singkatnya. (sn) 
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts