Sungai Abab Meluap, Jembatan Darurat Talang Pipa Hanyut

PALI -- Banjir yang melanda Bumi Serepat Serasan rupanya bukan hanya terjadi di beberapa desa di Kecamatan Tanah Abang saja, melainkan di pusat kota Pendopo Kecamatan Talang Ubi, tepatnya di Talang Pipa Kelurahan Talang Ubi Barat juga tak luput dari terjangan banjir. Hanya saja ketinggiannya masih tahap wajar karena air baru merendam tiang dibeberapa rumah warga.

Banjir di Talang Pipa akibat Sungai Abab meluap, sejak Sabtu malam (1/2) imbas dari curah hujan yang cukup tinggi akhir-akhir ini mengguyur hampir di seluruh wilayah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).

Meski masih aman, namun arus sungai yang cukup deras menghanyutkan jembatan darurat penghubung RT 04 dan RT 03 wilayah tersebut memaksa warga untuk memutar apabila hendak beraktivitas di dua wilayah RT tersebut. 

"Dari malam minggu air mulai naik, dan jembatan sementara yang terbuat dari kayu itu putus diterjang arus deras. Kami berharap pihak terkait untuk bantu warga perbaiki jembatan itu, sebab jembatan itu akses terdekat karena kalau harus memutar lumayan jauh," ungkap Olga, salah satu warga setempat, Minggu (2/2).

Sementara itu, Junaidi Anuar, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten PALI membenarkan adanya jembatan darurat di Talang Pipa rusak. 

"Memang jembatan itu rusak, tetapi aktivitas warga masih lancar karena jembatan itu jembatan darurat yang biasa warga lalui dengan berjalan kaki. Untuk aktivitas warga menggunakan sepeda motor bisa lalui jembatan permanen yang masih kokoh," terang Junaidi.

Antisipasi debit air bertambah, diakui Junaidi bahwa BPBD telah mengutus Tim Reaksi Cepat (TRC) memantau di lokasi banjir. 

"Saat ini air belum masuk rumah, hanya ada beberapa rumah tiangnya mulai tergenang. Ada petugas kita di lokasi, dan kami tetap menghimbau warga agar waspada dan mengawasi anak-anaknya untuk tidak bermain atau mandi di tengah arus banjir," himbau Kepala BPBD PALI. (sn/ferry) 


Share:

No comments:

Post a Comment



Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts