Puluhan Sepeda Motor Terjaring Razia, Diantaranya Ada Berplat Merah PALI

PALI, SININEWS.COM - Polres Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) bersama Satuan Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat), Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dan Satpol.PP Kabupaten PALI menggelar razia gabungan di pusat kota Pendopo Kecamatan Talang Ubi, tepatnya di Simpang Lima Pendopo, Rabu (11/3). 

Alhasil dari razia gabungan itu sedikitnya 10 kendaraan sepeda motor diamankan dan diberi surat tilang karena berbagai faktor. Yang paling banyak dilanggar adalah pajak kendaraan mati serta tidak membawa surat-surat kelengkapan kendaraan. Bahkan diantara sepeda motor yang diamankan petugas terdapat sepeda motor dinas lengkap dengan plat nomor polisi berwarna merah. 

Dikatakan Tubagus, Kepala Samsat PALI bahwa kegiatan itu sengaja dilakukan untuk mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten PALI dari sektor pajak kendaraan bermotor. 

"Kita bawa mobil pelayanan Samsat keliling, jadi apabila ada warga yang terjaring razia pajaknya mati dan tidak mengganti plat nomor, maka kami arahkan untuk langsung membayar pajak ditempat. Tetapi yang membandel, pihak kepolisian yang melakukan tilang," ujar Tubagus. 

Ditambahkan Tubagus bahwa pada razia kali ini timnya tidak tebang pilih dan tidak ada tawar menawar lagi. Pasalnya, diakui Tubagus, sosialisasi telah sering dilakukan untuk menyadarkan masyarakat agar bayar pajak kendaraannya tepat waktu. 

"Termasuk kendaraan dinas kami tindak tegas. Hanya saja yang berwenang menilang adalah dari kepolisian. Razia ini juga bakal dilakukan estafet di setiap kecamatan," tukasnya. 

Sementara itu, Plt Kepala Bapenda Kabupaten PALI Amrullah menjelaskan bahwa pihaknya juga turut dalam tim gabungan. 

"Kami juga ingin mendongkrak PAD dari sektor pajak kendaraan serta pajak alat berat. Karena dengan masyarakat tertib pajak, bisa menopang kelangsungan pembangunan di Kabupaten PALI," tandasnya. (sn)
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts