Mantan Ketua Partai Hanura PALI Gabung di PKB, Begini Reaksi Aka Cholik


PALI. SININEWS.COM -- Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Aka Cholik Darlin merasa bangga karena pada Rabu (24/2/21) salah satu mantan kader dari Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) yakni Horizal yang terakhir menjabat ketua DPC Partai  Hanura Kabupaten PALI bergabung di Paspol bentukan KH Abdul Rahman Wahid atau Gusdur. 


Dikatakan Aka Cholik bahwa dengan masuknya politisi senior itu menambah semangat barisan pengurus DPC PKB untuk membesarkan partai tersebut. 

"Dengan munculnya para senior di tubuh PKB Kabupaten PALI ini adalah bentuk dari keseriusan pengurus partai untuk membesarkan PKB. Tentu saja para senior bergabung ke PKB ada pertimbangan, salah satunya kita pahami  UU Pemilu sedang dibahas yang akan lakukan PT 5 % berlaku nasional," ujar Aka Cholik. 

Karena dijelaskan Aka Cholik bahwa PKB yang saat ini partai nomor 4 nasional memiliki 4 Menteri di Kabinet Jokowi Mahruf Amin serta memiliki wakil Presiden KH Maruf Amin yang tentu semua tahu PKB memiliki basis suara  Nahdlatul Ulama.

"Ketertarikan para senior gabung di parpol kami karena melihat kekompakkan kader PKB saat pilkada PALI 2020 lalu, yang mana kita dukung H Heri Amalindo. Saat Pilkada itu, semua kader taat terhadap instruksi DPP, DPW dan restu Dewan Syuro untuk memenangkan H Heri amalindo," jabarnya. 

Ditambahkan Aka Cholik bahwa kehadiran Horizal adalah maghnet besar untuk suara PKB PALI pada Pemilu serentak 2024 mendatang. 

"Kita tahu beliau pernah jadi ketua partai serta pengusaha di PALI yang cukup sukses. Selain Horizal ada beberapa tokoh PALI sudah bergabung ke PKB seperti Haji Fikri Prambatan, Mirza Yuliansyah Cucu Letkol Maskuan , Kurdiah mantan Kades Betung Barat , Rizal Tokoh PALI, Lufri Yuanda Talang Bulang dan masih banyak lagi tokoh masyarakat PALI gabung di PKB. Kami optimis PKB PALI pada Pemilu 2024 bisa capai target untuk tembus jadi pimpinan DPRD," tandasnya.

Sementara itu, Horizal kepada media ini mengakui bahwa pasca dirinya mundur sebagai ketua DPC Partai Hanura PALI sempat vakum, tetapi setelah melakukan penjajakan, akhirnya pengusaha itu tertambat di PKB. 

"PKB kan partai 4 besar nasional dan ketua DPC PKB PALI ini sangat bersemangat untuk membesarkan PKB di kabupaten PALI. Atas dasar itulah saya tertarik gabung di partai tersebut," ucapnya. (sn/perry)

Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts