Besok HUT PALI ke-8 tapi Rapat Paripurna Diundur, Begini Alasannya


PALI. SININEWS.COM -- Hari jadi kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) jatuh setiap tanggal 22 April dan pada tahun 2021 ini, Kabupaten berjuluk Bumi Serepat Serasan genap berusia 8 tahun. Namun pada tahun ini tidak ada perayaan yang biasanya dilakukan pemerintah, karena pandemi global covid-19 masih terjadi juga ada agenda hajatan besar masyarakat PALI dalam memilih pemimpin melalui Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada sesuai keputusan MK beberapa waktu lalu yang memutuskan ada 4 TPS untuk menggelar PSU. 

Bahkan, Rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) ditunda pelaksanaannya yang akan digelar tanggal 1 Mei 2021.

Kabar itu disampaikan ketua DPRD PALI H Asri AG melalui Komisi II DPRD PALI Mulyadi STP, Rabu (21/4/21).

Menurut Mulyadi bahwa mundurnya jadwal rapat paripurna DPRD PALI bukan karena adanya PSU atau covid-19 tapi sesusai permintaan pemerintah. 

"Pada rapat paripurna DPRD PALI dalam memperingati HUT PALI ke-8 akan dihadiri gubernur Sumatera Selatan. Karena agenda beliau (gubernur) ke PALI tanggal 1 Mei 2021, pemerintah mengajukan penundaan dan menyesuaikan agenda gubernur. Jadi bukan terhalang PSU atau corona," ungkap politisi PDI-P itu. 

Diundurnya jadwal rapat paripurna DPRD PALI dalam rangka memperingati HUT PALI ke-8 dikatakan juga anggota komisi III DPRD PALI, Husni Thamrin.

"Memang seharusnya tanggal 22 April kami menggelar rapat paripurna. Tapi diundur tanggal 1 Mei 2021 karena menyesuaikan agenda gubernur. Meski demikian, hal itu tidak mengurangi khidmatnya peringatan HUT PALI ke-8. Dan harapan kami, pada usia ke-8 ini PALI akan lebih matang dan lebih maju lagi," harapnya.


Sementara itu, Zulkenedy Plt Sekwan mengaku bahwa pihaknya telah mempersiapkan tempat untuk menggelar rapat paripurna. 

"Karena masih masa pandemi, jadi tidak ada agenda besar atau meriah meski pun bakal ada gubernur. Peserta rapat paripurna dibatasi karena tempatnya di ruang rapat paripurna inilah dan sebagian kepala OPD menyaksikan rapat paripurna dari kantornya masing-masing secara virtual demi menjaga penyebaran virus corona." kata Sekwan. (sn/perry)




Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts