Hasil Psikotes Calon Kades Desa Raja Terindikasi Ada Kecurangan


PALI. SININEWS.COM -- Hasil Psikotes Calon Kades Desa Raja kecamatan Tanah Abang kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Pilkades Serentak 2021 di nilai tidak Profesional dan ada indikasi kecurangan diantara pengunduran batas waktu pengumumam hasil, yang seharusnya paling lambat 1 Minggu melebihi batas waktu.


Salpa Rabi salah satu bakal calon Kades Raja menyatakan keberatan dan ada indikasi kecurangan selain waktu yang cukup lama lebih dari waktu ditentukan, juga merasa tidak adil dikarenakan Salpa Rabi merasa berpengalaman di bidang pemerintahan Desa yaitu menjabat Pjs Kepala Desa Raja Selatan 5 Tahun sempat menjadi sekretaris BPD Desa Raja serta Berpendidikan Diploma Ahli madya Komputer Alumni Universitas Bina Darma.

"Oleh sebab itu saya akan lakukan upaya hukum untuk keadilan jangan demokrasi Pilkades serentak ini dinodai kecurangan," ucap Salpa Rabi.  


Senada disampaikan Nurdin, juga bakal calon kades Raja yang tidak terima karena sebelumnya 6 Tahun yang lalu Nurdin berkompetisi calon Kades suara terbanyak ke 2 Saat calon kades.


"Ini tidak adil, ada yang bermain, saya telah memberikan kuasa hukum ke Fahmi Nugroho SH MH untuk mencari keadilan atas hal ini, dan Pilkades jangan melanjutkan tahapan selanjutnya sebelum ada keputusan hukum final," ujar Nurdin. 


Sementara hingga berita ini diturunkan, ketua panitia Pilkades desa Raja belum merespon terkait permasalahan ini.  (sn/perry)

Share:

No comments:

Post a Comment



Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts