ACT Gelar Talkshow Sekaligus Berikan Bantuan Beasiswa Pelajar

Foto : Salah satu penerima beasiswa bagi pelajar di Prabumulih yang berikan langsung oleh ACT di Citimall tadi siang, Minggu (10/10/21).

PRABUMULIH, SININEWS.COM - Aksi Cepat Tanggap (ACT) Kota Prabumulih kembali menggemakan aksinya. Setelah selesai dengan kegiatan Bazar pertama terbesar di Prabumulih dilanjutkan dengan kedatangan Truk Beras pertama terbesar di Indonesia.

Kini, ACT Prabumulih mengadakan talkshow kemanusiaan dengan mengangkat tema dan konsep yang sangat menarik yaitu kedermawanan dan kerelawanan. Dimana, para tamu akan menyaksikan narasumber yang benar-benar sudah berada di dunia tersebut selama bertahun-tahun. 

Talkshow yang akan membahas mengenai tema Kedermawanan dan kerelawanan ini tidak bukan untuk menambah upgrade pengetahun untuk tamu yang datang, bahwasanya semua yang berhubungan dengan berbagi itu memiliki kebahagiaan tersendiri bagi yang menunaikan atau menerimanya

Tidak hanya itu, ACT Prabumulih juga mengundang pelajar yatim prasejahtera untuk menyampaikan amanah zakat yang telah disampaikan oleh donatur. Dalam kegiatan ini, ACT prabumulih bersama para tamu undangan baik yang datang di Atrium Citimall Kota Prabumulih ataupun viewers live Instagram untuk bersama-sama menunaikan zakat dan sedekahnya dalam program Berbagi untuk yatim Prasejahtera yang berprestasi melalui rekening BSI 717 888 2222 an Aksi Cepat Tanggap.

Selanjutnya, talkshow ini juga akan ada penampilan special dari Filosofi Band dimana. Harapan dari kegiatan ini adalah untuk memunculkan kesadaran akan pentingnya berbagi, meningkatkan kerelawanan di Kota Prabumulih (rel/sn)

Share:

No comments:

Post a Comment



Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts