OKU. SININEWS.COM -- Ayu Andira atlet tinju putri kelas 48 kg berhasil menyumbangkan medali emas bagi kontingen kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) pada laga terakhir yang berhadapan dengan petinju asal tuan rumah yang digelar di gelanggang tinju Baturaja kabupaten OKU, Sabtu (27/11/21).
Pada pertandingan yang melelahkan itu selama empat ronde, Ayu berhasil beberapa kali mendaratkan pukulannya dengan telak membuat lawan nampak oleng dan wasit pun sempat beberapa kali menghitung angka.
Ayu pun dinyatakan menang angka dan berhak memboyong medali emas. Itu artinya, cabor tinju menyumbang emas pertama untuk kabupaten PALI. (sn)
No comments:
Post a Comment