Lakukan Reses Perorangan, DPR-RI Hj Sri Kustina Kunjungi 10 Tempat di Prabumulih


Prabumulih. SININEWS.COM -- Seolah tidak kenal lelah, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) dari Dapil Sumatera Selatan II Fraksi Partai Nasdem, Ir. Hj. Sri Kustina kembali melaksanakan Reses Perorangan masa persidangan II tahun sidang 2021-2022.


Reses sekaligus ajang silaturahmi  kepada warga kali ini berlangsung di Taman Edu Akrologi (Edagi) Kelurahan Gunung Ibu Barat (GIB) Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih, Senin (28/2/2022) dimulai pukul 08.30 WIB sampai dengan selesai.



Kedatangan anggota DPR-RI yang rajin terjun ke tengah-tengah masyarakat itu disambut antusias warga setempat, namun tetap mematuhi protokol kesehatan karena pandemi covid-19 belum berakhir. 


Ada 10 tempat di Kelurahan Gunung Ibul Barat  yang dikunjungi Hj Sri Kustina dan membagikan bantuan terhadap masyarakat serta kelompok pulaku usaha yakni, Kantor Lurah sebanyak 26 orang yang menerima bantuan. Kemudian Asman Toga yang menerima bantuan sebanyak 20 orang. Lalu Kelompok lansia sebanyak 35 orang. KWT sayuran taman Edagi 32 orang.

Pojok UMKM 10 orang. Kelompok budikdamber 10 orang.Pengurus taman edagi 20 orang. Kelompok budidaya magot 10 orang. Kelompok jamur 20 orang dan Kelompok bank sampah 10 orang. 



Istri dari bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) ini mengaku kagum dan bangga melihat kekompakan warga Gunung Ibul Barat (GIB) yang sepenuhnya terbentuk melalui azas kekeluargaan serta budaya gotong royong yang kental dan melekat. Disinggung giat resesnya hari ini, Hj. Sri Kustina menjelaskan giatnya adalah perorangan yang turun langsung ketengah masyarakat. 


"Kita sudah melihat secara langsung dan mendengarkan beberapa saran juga permintaan dari warga, hal ini tentu akan menjadi catatan kerja kita selaku anggota legeslatif kedepannya. Selain menyerap aspirasi langsung dari masyarakat namun inilah saatnya kita jalin silaturahmi yang erat dan semakin dekat dengan rakyat," jelasnya. 


Dalam kesempatan itu juga, Hj Sri Kustina mengingatkan masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dan menjaga pola hidup bersih dan sehat agar seluruh masyarakat terhindar dari penyebaran covid-19. 



"Kita ketahui bahwa wabah covid-19 belum berakhir. Dan pemerintah telah membuat program vaksinasi. Program itu harus kita ikuti dan penerapan protokol kesehatan harus kita jalankan. Pola hidup bersih dan sehat juga harus kita budayakan juga rajin berolahraga agar kita sehat dan terhindar dari wabah global yang masih saja terjadi," ajaknya. 


Sementara Lurah Gunung Ibul Barat (GIB) Arif Joko Trianto Amd mengaku senang dan berterima kasih atas Reses yang diselenggarakan di Kelurahannya. 


"Terima kasih atas kunjungan dan beberapa bentuk bantuan bagi kami, tentu kehadiran bu dewan Hj Sri Kustina semakin memotivasi dan semakin berkarya kedepannya," harap Arif. (sn/perry)

Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts