Sidak SPBU, Kapolres PALI Tindak Tegas Oknum Penimbun Solar


PALI. SININEWS.COM -- Menindaklanjuti kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar yang terjadi hampir di seluruh daerah di Indonesia, Kapolres Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) AKBP Efrannedy SIK pada Rabu (6/4/22) melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke SPBU Beracung kecamatan Talang Ubi. 


Dalam kegiatan itu, Kapolres PALI mengatakan bahwa tidak ditemukan kendala pasokan BBM jenis solar ke SPBU yang ada di wilayah hukum Polres PALI. 

"Kami tidak menemukan kendala pasokan atau ketersediaan BBM solar. Meski demikian, kami perintahkan kepada seluruh Kapolsek dan jajarannya untuk melakukan pemantauan terhadap distribusi solar di seluruh SPBU yang ada di wilayah hukum Polres PALI," kata Kapolres.

Kapolres PALI juga menegaskan bahwa pihaknya akan menindak tegas oknum yang sengaja melakukan penimbunan BBM jenis solar. 

"Kami hinbau kepada masyarakat apabila menemukan adanya gudang atau tempat yang disinyalir menimbun BBM untuk segera lapor ke kepolisian. Sebab, kita akan tindak tegas oknum penimbun BBM. Menimbun BBM solar sudah melanggar hukum karena menambah sengsara rakyat. Jadi, bagi siapa saja jangan coba-coba melakukan upaya melawan hukum dengan cara memanfaatkan situasi yang sulit demi mengeruk keuntungan pribadi," tandasnya. 

Untuk menghindari antrean kendaraan saat mengisi BBM, Kapolres menyarankan pengelola SPBU untuk mengatur pasokan atau ketersediaan solar. 

"Silahkan atur pasokan BBM, supaya tidak terjadi penumpukan kendaraan di SPBU," sarannya. (sn/perry)
Share:

No comments:

Post a Comment


Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers


Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts