Setelah 4 Parpol Disambangi, H.Asri Ambil Formulir Pendaftaran Balon Bupati PALI ke Hanura


PALI. SININEWS.COM--Mematangkan niatnya untuk maju sebagai bakal calon Bupati PALI periode 2024-2029, H.Asri AG hingga Selasa 23 April 2024 telah mengambil formulir pendaftaran di 5 partai politik. 

Setelah kemarin melalukan estafet ke 4 parpol, yakni PDIP, PAN, Golkar dan PKB, hari ini H.Asri mendatangi sekretariat Partai Hanura di depan Golf Pendopo. 

Kedatangan H.Asri yang saat ini menjabat ketua DPRD PALI bersama timnya ke sekretariat Partai Hanura yang disambut langsung Ketua Hanura PALI, H. Husni Thamrin. 

"Kami datangi partai Hanura untuk mengambil formulir pendaftaran. Karena partai ini tepat hari ini telah membuka pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati PALI," ujar H.Asri.

Kebulatan tekad H.Asri untuk maju memimpin kabupaten PALI adalah demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan program-program yang nantinya akan dilakukan H.Asri apabila terpilih. 

"Kami telah siapkan konsep sederhana dalam menyusun program yang pro rakyat. Dimana nantinya apa yang dibutuhkan masyarakat, Pemerintah yang akan menyiapkan dan memfasilitasi," ungkapnya.
 
Dan setiap program, menurut H.Asri mampu diserap dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. 

"Setiap program yang akan dilaksanakan akan kita ajak masyarakat untuk berembuk, agar saat pelaksanaannya nanti benar-benar yang dibutuhkan masyarakat," tukasnya.

Agar semua program terwujud, H.Asri berharap semua lapisan masyarakat mendukung dan untuk saat ini Ia berupaya mendapatkan rekomendasi banyak parpol agar tiket maju pada Pilkada PALI bisa terpenuhi. 

"PDIP yang saat ini menjadi perahu politik kami memang memperoleh 5 kursi. Namun untuk memenuhi syarat maju pada Pilkada PALI, kami masih butuh satu kursi. Untuk itu kami perlu koalisi dari sejumlah Parpol agar syarat tersebut tercukupi," harapnya. 

Setelah mengambil formulir di 5 Parpol  H.Asri akan kembali ke Parpol lainnya untuk mendaftar. 

"Semua Parpol yang membuka pendaftaran akan kami datangi agar nantinya banyak Parpol yang mengusung kami," tandasnya. 

Sementara itu, ketua Hanura PALI H.Husni Thamrin mengatakan bahwa memang awalnya partai Hanura akan membuka pendaftaran bakal calon Bupati PALI tanggal 1 Mei 2024 mendatang. 

"Tetapi setelah menerima perintah DPP dan melihat dinamika politik, maka Hanura mempercepat pembukaan pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati PALI periode 2024-2029," terangnya.(sn/perry)



Share:

Satsampta Polres PALI Bidik Bank dan Sekitaran Pasar Pendopo Sebagai Lokasi Patroli Presisi


PALI. SININEWS.COM - Demi terciptanya kondisi yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya,Polres PALI melalui Satsampta menggelar Patroli Perintis Presisi. 


Giat ini dilaksanakan pada Selasa (23/04/2024) sekitar pukul 08.00 Wib - 18 Wib, diperkuat oleh Bripda M Juniansyah,Bipda M Ridho L dan Bripka Sabda Okvalino.


Hal ini dijelaskan oleh Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin,S.I.K,M.H melalui Kasat Samapta AKP Hermanto. 



'Giat ini kita laksanakan sesuai Sprint Patroli Nomor : Sprin /29/III/ 2024 tanggal 1 April s/d 30 April 2024,"jelas Kapolres PALI melalui Kasat Samapta kepada awak media pada Selasa (23/04/2024) sekira pukul 14.00 Wib disela-sela giat. 


Untuk rute,tambah AKP Hermanto adalah daerah kerumunan dan lokasi rawan gangguan Kamtibmas, antara lain di BANK BRI SP.4 Kabupaten Pali dan sekitar Pasar serta Terminal Pendopo Kabupaten Pali, Sumsel. 


Adapun kegiatan yang dilaksanakan dibagi menjadi dua, yakni melaksanakan Sambang ke Bank Bri Simpang 4,dengan jalan anggota patroli SatSamapta mendatangi Bank untuk memastikan keamanan di sekitar wilayah Bank BRI Kabupaten Pali serta memastikan situasi tetap aman dan kondusif.

Kabupaten Pali. 


Selanjutnya melaksanakan Giat Patroli Preventif ke Pasar dan Terminal Pendopo Kabupaten Pali,guna memberikan rasa aman kepada masyarakat di sekitaran Kabupaten Pali serta memastikan situasi tetap aman dan kondusif.



"Alhamdulillah,hasil dari Patroli yang kita gelar situasi keadaan aman dan terkendali arus lalu lintas lancar." pungkas AKP Hermanto. (sn/perry)

Share:

Diwakili Timnya, Asgianto Ambil Formulir Pendaftaran di PKB dan Golkar


PALI. SININEWS.COM--Bakal calon Bupati PALI, Asgianto melalui timnya mengambil formulir pendaftaran di PKB dan Partai Golkar pada Selasa 23 April 2024.


Hal itu membuktikan keseriusan Asgianto yang kini menjabat anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan untuk bertarung pada Pilkada PALI. 

"Sebelumnya kami mengambil formulir ke PDI.P," ujar Chandra, ketua Tim Asgianto kepada sejumlah awak media. 

Meski diwakili timnya, Chandra mengemukakan bahwa Asgianto tidak mengurangi hormatnya terhadap ketua partai Golkar dan PKB. 

"Dan saat pengembalian formulir nanti  insyaallah akan dilakukan langsung oleh Asgianto," terangnya.

Langkah berikutnya diakui Chandra bahwa timnya akan melanjutkan pengambilan formulir pendaftaran ke Parpol lain yang membuka pendaftaran. 

"Komunikasi terus kita jalin selain mengambil formulir pendaftaran. Sebab, Gerindra butuh koalisi untuk memenuhi syarat maju pada Pilkada PALI," tandasnya.(sn/perry)


Share:

Kijang Super Terbakar di SPBU Kepur, Diduga Akibat Arus Pendek Listrik


MUARA ENIM, SININEWS.COM
- Kebakaran hebat melanda salah satu mobil Kijang Super dengan plat BG 1704 D di SPBU 24.313.88 Kepur, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, yang diduga disebabkan oleh arus pendek listrik. Hasil penyelidikan awal oleh pihak kepolisian menunjukkan bahwa mobil yang diduga digunakan untuk pengepokan BBM tersebut terbakar secara tiba-tiba.

Kapolres Muara Enim, AKBP Jhoni Eka Putra, SH, SIK, MM, melalui Kasat Reskrim Polres Muara Enim, AKP Darmanson, SH, MH, menjelaskan bahwa pihak kepolisian saat ini sedang melakukan pengejaran terhadap pemilik mobil tersebut, karena saat kejadian, sopir sekaligus pemilik mobil tersebut melarikan diri.

Menurut Putra, salah satu petugas SPBU yang memberikan keterangan, mobil Kijang Super tersebut berada di barisan antrian paling belakang sekitar 100 meter dari tempat pengisian sebelum terbakar. Api tiba-tiba muncul dari mobil tersebut dan dengan cepat membesar, sehingga sulit untuk dipadamkan.

"Pihak management segera menghubungi petugas Damkar, dan dalam beberapa menit, satu unit mobil damkar tiba untuk membantu memadamkan api," ungkap Putra.

Di lokasi kejadian, pihak kepolisian berhasil mengamankan beberapa barang bukti, termasuk tiga buah Alat Pemadam Api (Apar) dan mobil Kijang Super yang terbakar, serta beberapa dirigen. Penyelidikan lebih lanjut masih terus dilakukan untuk mengungkap penyebab pasti dari kebakaran ini.(SN)

Share:

Jaga Kamtibmas, Samapta Polres PALI Gelar Patroli Perintis Presisi


PALI. SININEWS.COM--Demi terciptanya kondisi yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya,Polres PALI melalui Satsampta menggelar Patroli Perintis Presisi. 


Giat ini dilaksanakan pada Senin (22/04/2024) sekitar pukul 18.00 Wib - 00 Wib, diperkuat oleh Bripda M Juniansyah,Bipda M Ridho L dan Bripka Sabda Okvalino.


Hal ini dijelaskan oleh Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin,S.I.K,M.H melalui Kasat Samapta AKP Hermanto. 



'Giat ini kita laksanakan sesuai Sprint Patroli Nomor : Sprin /29/III/ 2024 tanggal 1 April s/d 30 April 2024,"jelas Kapolres PALI melalui Kasat Samapta kepada awak media pada Senin malam (22/04/2024) sekira pukul 22.00 Wib disela-sela giat. 


Untuk rute,tambah AKP Hermanto adalah daerah kerumunan dan lokasi rawan gangguan Kamtibmas, antara lain di sekitar Taman Makam Pahlawan dan sekitar Talang baru Kabupaten Pali, Sumsel. 


Adapun kegiatan yang dilaksanakan dibagi menjadi dua, yakni melaksanakan giat Patroli Preventif dalam kota di sekitar Pahlawan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat di wilayah Kabupaten Pali, dan Melaksanakan Giat Patroli Preventif Guna mencegah potensi gangguan Kamtibmas, terutama disekitaran Talang baru Kabupaten Pali. 


"Alhamdulillah,hasil dari Patroli yang kita gelar situasi keadaan aman dan terkendali arus lalu lintas lancar." pungkas AKP Hermanto. (sn/perry)

Share:

Curi Handphone dan Motor, Pria Asal Talang Tumbur Dibekuk Tim Elang


PALI. SININEWS.COM - Polres PALI melalui Unit Reskrim Polsek Talang Ubi,berhasil mengamankan seorang terduga pelaku pencuri Handphone dan sepeda motor. 


JH Alias JOK Bin SR,pria kelahiran 1996 yang tinggal di Talang Tumbur Kelurahan Talang Ubi Barat, Kecamatan Talang Ubi Kabupaten Pali, Sumsel ini diamankan tim Elang Unit Reskrim Polsek Talang Ubi disangkakan dengan Pasal 363 tentang Pencurian. 


Hal ini ditegaskan lagsung oleh Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin,S.I.K, M.H melalui Kapolsek Talang Ubi Kompol Rivan Wijaya,ST.


"Betul,terduga pelaku 363 berinisial Jok ini kita amankan berdasarkan Laporan polisi: LP/B/25/IV/2024/SPKT/Polsek Talang Ubi/Polres PALI/Polda Sumsel, tanggal 13 April 2024,"tegas Kapolres melalui Kapolsek Talang Ubi kepada awak media pada Senin petang (22/04/2024) seusai Press Release ungkap kasus penangkapan Narkoba di Mapolres PALI. 


Dilanjutkan Kompol Rivan,setelah menerima laporan Kepolisian itu, dirinya langsung memberikan perintah kepada Panit 1 Reskrim, Ipda Dedi Irma,S.H dan Panit 2 Reskrim Ipda Ahmad Wadi Harpa,S.H, M.H,  beserta Anggota Team ELANG Unit Reskrim Polsek Talang Ubi,untuk melakukan penyelidikan terhadap para pelaku pencurian tersebut.


Berdasarkan informasi dari masyarakat,terduga pelaku berada di sekitaran kebun karet milik warga yang beralamat Talang tumbur Kelurahan Talang Ubi Barat Kecamatan Talang Ubi Kabupaten Pali. 


"Kemudian Panit 1 dan Panit 2 Reskrim beserta Anggota langsung bergerak cepat menuju ke kebun milik warga sesuai petunjuk yang ada,lalu Panit 1 dan Panit 2 Reskrim dan Anggota Unit Reskrim Polsek Talang Ubi langsung melakukan penangkapan terhadap terduga pelaku yang bernama JOK dan dari keterangan pelaku,Handphone dan sepeda motor milik pelapor memang benar dirinya yang mengambilnya,dan saat ini masih dalam pencarian anggota kita,"papar Kapolsek. 


Diakhir wawancara dengan awak media ini, Kapolsek Talang Ubi Kompol Rivan Wijaya, ST menjelaskan bahwa saat ini pelaku bersinial JOK dan barang bukti yang ada,telah diamankan di Polsek Talang Ubi untuk dilakukan proses pemeriksaan lebih lanjut serta kerugian korban diperkirakan mencapai Rp.16.468.000,- (enam belas juta empat ratus enam puluh delapan ribu rupiah). (sn/perry)

Share:

Ambil Formulir Pendaftaran Balon Bupati PALI ke Golkar dan PAN, Irwan ST: Yang Pasti Kalau Kita di Hulu Wakilnya di Hilir


PALI. SININEWS.COM--Wakil ketua I DPRD Kabupaten PALI Irwan ST menyatakan siap maju pada kontestasi Pilkada Kabupaten PALI sebagai bakal calon Bupati PALI periode 2024-2029. 


Kebulatan Irwan ST maju sebagai Balon Bupati PALI dibuktikan dengan pengambilan formulir pendaftaran pada Partai Golkar dan PAN pada Senin 22 April 2024.

"Tadi pagi saya mengambil formulir pendaftaran di rumah kami sendiri  yakni di Partai Golkar, dan siangnya ke PAN," ungkap Irwan ST usai mengambil formulir pendaftaran di PAN.

Usai mendaftar ke Golkar dan PAN, Irwan ST menyatakan bakal menyambangi parpol lain.

"Insyaallah kedepan kita akan ke PKS dan PKB serta seluruh parpol yang membuka pendaftaran," imbuhnya. 

Untuk memenuhi persyaratan maju pada Pilkada PALI, Irwan ST berharap banyak Parpol mendukungnya.

"Tentu harapannya banyak Parpol mendukung saya sebagai syarat maju pada Pilkada PALI," katanya. 

Disinggung kriteria pendamping dirinya maju pada Pilkada PALI  Irwan ST menyebut bahwa menunggu kebijakan Partai. 

"Yang pasti kalau kita di hulu wakilnya di Hilir, namun tetap menunggu kebijakan partai," sebutnya. 

Adanya kader Golkar lain yang sama-sama bakal nyalon Bupati PALI, Irwan ST menyatakan optimis dirinya mendapat rekomendasi dari partai yang saat ini menjadi perahu politiknya.

"Nanti akan ada survei, tiga kali survei dan hasilnya akan menjadi rekomendasi partai untuk menentukan siapa yang bakal diusungnya. Namun saya optimis mendapat rekomendasi itu," tandasnya.(sn/perry)
Share:

Ambil Formulir di PAN, Devi Hariyanto: 1000 Persen Serius Calon Bupati PALI


PALI. SININEWS.COM--Devi Hariyanto mendatangi sekretariat Partai Amanat Nasional (PAN) kabupaten PALI dibilangan Bhayangkara kecamatan Talang Ubi untuk mengambil formulir pendaftaran bakal calon Bupati PALI periode 2024-2029. 


Devi Hariyanto yang pernah mencalonkan diri pada Pilkada lalu sebagai calon Bupati PALI menyatakan bahwa dirinya 1000 persen serius calon lagi sebagai calon bupati PALI yang akan digelar bulan November 2024 mendatang. 

"1000 persen saya serius calon Bupati PALI bahkan hilangkan kata calonnya menjadi Bupati PALI," katanya pada sejumlah awak media saat mengambil formulir pendaftaran di PAN, Senin 22 April 2024.

Diakuinya bahwa sebelum pengambilan formulir pendaftaran sebagai Balon Bupati PALI di PAN, telah terlebih dahulu melakukan hal sama di PDI.P. 

"Ini partai kedua yang telah kami ambil formulir pendaftaran, dan setelah ini akan ke Golkar dan semua Parpol yang membuka pendaftaran," imbuhnya. 

Ketua Demokrat PALI ini berharap banyak Parpol merekomendasikan dirinya maju sebagai calon bupati PALI. 

"Harapan kami semua Parpol mengusung saya," harapnya.(sn/perry)
Share:

Kejari PALI Tahan Pegawai Bank Pemerintah Terkait Dugaan Korupsi Pemberian Pinjaman KUR


PALI. SININEWS.COM--Kejaksaan Negeri (Kejari) PALI menahan PS, salah satu pegawai bank pemerintah di kabupaten PALI dengan jabatan mantri, Selasa 22 April 2024.


PS diduga telah melanggar hukum tindak pidana korupsi terkait pemberian pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) pada salah satu Bank milik pemerintah di kabupaten PALI tahun 2020 lalu.

Diungkapkan Kepala Kejari PALI Agung Arifianto bahwa akibat perbuatan tersangka PS, negara dirugikan sebesar Rp1,8 miliar. 

"Perhitungan ahli bahwa kerugian negara sebesar Rp1,8 miliar," ungkap Agung Arifianto.

Dikemukakan Agung Arifianto bahwa sebelum ditetapkan tersangka, PS sebelumnya dipanggil sebagai saksi kasus tersebut. 

"Sejak pukul 10.00 WIB, PS diperiksa sebagai saksi tindak pidana korupsi terkait pemberian pinjaman KUR pada salah satu bank pemerintah tahun 2020 lalu. Setelah melalui pemeriksaan, maka pada pukul 16.00 WIB, kita tetapkan PS sebagai tersangka," jelasnya.

Setelah ditetapkan tersangka, kemudian menurut Kepala Kejari PALI PS ditahan dan dikirim ke Lapas kelas IIB Muara Enim. 

"Tersangka dibawa ke Lapas II B Muara Enim untuk dilakukan penahanan 20 hari kedepan dan aka dilakukan pemeriksaan sebagai tersangka," tandasnya. (sn/perry)





Share:

Peringati Hari Kartini, Selain Pakai Kebaya Pegawai Puskesmas Tanah Abang Gelar Pelayanan Ini


PALI. SININEWS.COM--Ada pemandangan berbeda yang tidak ditemukan seperti hari-hari biasanya, di Puskesmas Tanah Abang, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir dan Kecamatan Tanah Abang Senin 22 April 2024.

Kali ini, seluruh karyawati dan dokter dilingkup Puskesmas itu, memakai baju kebaya layaknya seperti Raden Ayu Kartini. Hal itu dilakukan, sebagai wujud menghormati dan menghargai toko pahlawan perempuan R.A Kartini, memperingati hari Kartini yang jatuh tepat pada 21 April.

Tidak hanya memakai baju kebaya, dokter pun memberikan pelayanan spesial dan berikan setangkai bunga melati merah kali ini untuk kaum perempuan, yakni konsultasi dan pemeriksaan Iva test atau disebut tes Inspeksi Visual Asam Asetat secara gratis. Yang merupakan salah satu cara untuk deteksi dini penyakit kanker serviks atau kanker mulut rahim.

Kepala Puskesmas Tanah Abang dr.Almustazirin,M.Kes. mengatakan dihari peringatan hari Kartini ini, kita ingin tidak sekedar melayani pasien dengan baik, tetapi juga ingin menyampaikan pesan lewat pelayanan menggunakan baju kebaya agar kita lebih bisa memahami sejarah dan menghormati para pahlawan, dan Khususnya pahlawan perempuan R.A Kartini.

"Tadi warga sekitar begitu antusias melakukan pemeriksaan Iva test, dimana iva test ini untuk mendeteksi dan mencegah sejak dini, adanya timbul penyakit kanker serviks. Meskipun memang, di PKM ini sebenarnya tiap hari kita layani, dan memang sejak 2015 silam sudah mulai diterapkan pemeriksaan Iva test, dengan bekerja sama dengan PKK Kabupaten Ir.HJ Sri Kustina"jelasnya.

Ia berharap dengan adanya peringatan hari kartini seperti ini, wanita bisa lebih dihormati. termasuk dalam hal pekerjaan yang saat ini banyak digeluti oleh kaum perempuan dalam dunia medis, khsusus nya. 


"Kami juga berharap, kedepannya semua perempuan yang sudah menikah di wilayah kerja Puskemas Tanah Abang semua sudah melakukan pemeriksaan iva tes  untuk mencegah kanker serviks atau rahim,"ujar suami dari Dr.dina Destriana ini.(sn/perry)

Share:

Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts