Dukung Penuh Upaya Percepatan Penurunan Stunting, Bupati PALI Terima Penghargaan dari BKKBN


PALI. SININEWS.COM -- Upaya Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Dr Ir.H.Heri Amalindo MM dalam mendukung penuh dalam percepatan penurunan kasus stunting, BKKBN memberikan penghargaan terhadap Bupati PALI dan Pemda PALI. 


Penghargaan dukungan penuh terhadap upaya percepatan penurunan stunting diberikan BKKBN kepada Bupati PALI diterima Wabup Drs H.Soemarjono pada Rabu 25 September 2024 di The Sultan Convention Center Palembang. 

Hal itu dibenarkan Plt Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBPPPA) PALI, Mariono SE. 

Menurut Mariono bahwa Bupati PALI, Wabup dan Pemda PALI sangat mendukung upaya percepatan penurunan stunting dengan berbagai program unggulan. 

"Penghargaan tersebut menjadi penyemangat kami untuk terus meningkatkan kinerja dalam menggenjot percepatan penurunan stunting di kabupaten PALI," ungkap Mariono, Jum'at 27 September 2024.

Program unggulan yang diinisiasi Bupati dan Wakil Bupati PALI dalam percepatan penurunan stunting disebutkan Mariono adalah dengan cara pembagian makanan tambahan bagi ibu dan anak berpotensi stunting. 

"Kita terus lakukan pemberian makanan tambahan kepada ibu dan anak, agar asupan gizinya terpenuhi sehingga terhindar dari kasus stunting," sebutnya. 

Selain itu, melalui DPPKBPPPA PALI,  Mariono menggerakkan penyuluh lapangan untuk giat mensosialisasikan pencegahan stunting sejak dini.

"Hampir setiap hari penyuluh lapangan KB memberikan sosialisasi kepada masyarakat agar mencegah stunting serta memberikan wawasan kepada masyarakat apa itu stunting, dengan harapan kasus stunting di kabupaten PALI bisa ditekan," harapnya. (sn/perry)
Share:

Bupati Heri Amalindo Ajak Warga PALI Menfaatkan Perkarangan Rumah


PALI. SININEWS.COM -- Mewujudkan ketahanan pangan di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) sebagaimana edaran Bupati Kabupaten PALI H.Heri Amalindo, MM No.050 tahun 2022 tentang ketahanan pangan yang mengajak warga PALI memanfaatkan pekarangan rumah, pekarangan kantor dan pekarangan sekolah.


Dalam memanfaatkan pekarangan rumah Bupati PALI menginginkan pola budidaya sayuran dan palawija lainya untuk membantu perekonomian keluarga dan masyarakat.


Program tersebut mengusung tema 'Goes To Office' jaga pangan.


Program tersebut dilaksanakan melalui Dinas Pertanian Kabupaten PALI serta OPD terkait lainnya.


Dan pada Rabu 25 September 2024 lalu, program tersebut dipraktekkan di Rumah Sakit Pratama Tanah Abang, dengan menggelar tanam bersama sejumlah benih sayuran dan buah-buahan di pekarangan rumah sakit tersebut.


Tanam Bersama ini dibuka Bupati Kabupaten PALI melalui  H.Andre Fajar Wijaya Asisten 1 Bidang Pemerintah dan Kesra, didampingi Kapolres dan Kejari PALI serta sejumlah perangkat daerah lainya.


Dijelaskan Ahmad Jhoni Kadin Pertanian PALI, kegiatan ini bagian kelanjutan mendorong dan mengedukasi masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan untuk secara optimal budidaya sayuran dan Palawija lainya.


"Sehingga dapat berdayaguna menambah nilai ekonomis keluarga dan masyarakat," harapnya.


Disamping itu Dinas Pertanian selama ini  selalu berupaya memberikan  bantuan prasarana pertanian.


"Melalui berbagai kelompok pertanian dengan bimbingan Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) dan relawan penggiat pertanian. Sehingga diharapkan, masyarakat petani Kabupaten PALI dapat memaksimal hasil produksi usaha pertaniannya," imbuhnya.


Sementara  koordinator PPL kecamatan Tanah Abang, Apriengga,Sp bersama PPL sekabupaten PALI, berkomitmen mendampingi petani dan  selalu membuka ruang seluasnya bagi masyarakat di Bumi serepat serasan.


(SN/Bungharto)

Share:

Pohon Tumbang Bersih Dalam Sekejap, Warga Apresiasi Kesigapan Damkar PALI


PALI. SININEWS.COM -- Kesigapan tim dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) mendapat apresiasi dari masyarakat.


Pasalnya, setelah mendapat laporan masyarakat adanya pohon tumbang di wilayah Kelurahan Bhayangkara Kecamatan Talang Ubi, tim Damkar dan Penyelamatan kabupaten PALI langsung terjun ke lapangan untuk membersihkannya.


Padahal laporan adanya pohon tumbang tersebut terjadi pukul 18.12 WIB dan menjelang malam, namun tim Damkar tak kenal waktu langsung bekerja dibawah kegelapan malam.


"Kami warga Bhayangkara sangat mengapresiasi kinerja Damkar yang telah disigap menindaklanjuti laporan kami," ujar Dedi, salah satu warga setempat.


Sementara itu, Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kabupaten PALI, Ibrahim Cik Ading menyebut bahwa upaya tersebut merupakan kewajiban pihaknya dalam menuntaskan permasalahan di lapangan terkait penyelamatan.


"Itu sudah kewajiban kami agar masyarakat nyaman dan tidak terganggu adanya pohon tumbang di wilayah Pasar Bhayangkara," ungkap Ibrahim.


Disebutkan Ibrahim bahwa kejadian pohon tumbang tersebut pada Kamis 26 September 2024 kemarin sekitar pukul 18.00 WIB.


"Lokasi kejadian di jalan Taman Siswa, Kelurahan pasar bayangkara. Kami menerima laporan sekitar pukul 18.12 WIB dan langsung berangkat menuju TKP," sebutnya.


Pada kejadian tersebut diakui Ibrahim tidak ada korban jiwa, hanya saja terjadi padam listrik.


"Kita bekerja bersama BPBD dan PLN karena ada kabel listrik yang terdampak. Pada upaya evakuasi tersebut,Damkar PALI menerjunkan 6 personil dan 1 unit mobil rescue serta perlengkapan evakuasi. Dan sekitar pukul 18.33 WIB, evakuasi selesai," tutupnya.(sn/perry)

Share:

Capai Kata Sepakat Dalam Menentukan Arah Pembangunan Kedepan, Desa Air Itam Gelar Musdes Yang Dikawal Polsek Penukal Abab


PALI. SININEWS.COM– Musyawarah Desa (Musdes) merupakan salah satu wujud nyata tata kelola pemerintahan desa yang partisipatif, di mana seluruh elemen masyarakat dilibatkan dalam pengambilan keputusan demi kepentingan bersama.


Keberhasilan Musdes sangat bergantung pada sinergi antara Forkopimca, pemerintah desa, dan masyarakat setempat.


Pada Kamis (26/09/2024), Pemerintah Desa Air Itam, Kecamatan Penukal, Kabupaten PALI, menggelar Musdes Tahun Anggaran 2024/2025 di Kantor Kepala Desa Air Itam. Acara yang dimulai pukul 13.00 WIB ini bertujuan untuk menyepakati rencana pembangunan desa ke depan.


Dalam musyawarah tersebut, hadir sejumlah tokoh penting, seperti Kasi Ekobang Kecamatan Penukal, Zainal Azhari, S.Pd; Kepala Desa Air Itam, Agus Salim, S.IP; Kades Persiapan Air Itam Barat, Meriana, Am.Keb; Kapolsek Penukal Abab, AKP Ardiansyah, S.H, yang diwakili oleh Bhabinkamtibmas Aipda Mubarak,Ketua BPD Alamsyah dan anggota, serta pendamping desa, tokoh agama, adat, dan masyarakat.


Kapolres PALI, AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Penukal Abab, AKP Ardiansyah, S.H., menekankan pentingnya Musdes sebagai forum untuk menyatukan pandangan terkait rencana pembangunan. 

Pesan ini disampaikan melalui Bhabinkamtibmas Desa Air Itam, Aipda Mubarak.


"Musyawarah Desa ini bertujuan untuk mencapai kesepakatan yang akan menjadi dasar pembangunan desa kedepan. Sebagai Bhabinkamtibmas, kami turut menyampaikan informasi dan himbauan kepada seluruh peserta Musdes,khususnya terkait pentingnya sinergi untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Dengan begitu, suasana yang aman, nyaman, dan kondusif dapat terus terjaga," terang Aipda Mubarak pada Jumat (27/09/2024).


Selain menjaga situasi Kamtibmas, Aipda Mubarak juga berperan aktif dalam memantau jalannya Musdes guna memastikan kelancaran pelaksanaan. 


"Kami akan selalu hadir memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, melindungi dan mengayomi sesuai dengan peraturan dan undang-undang yang berlaku," tambahnya.


Kegiatan Musdes ini merupakan langkah penting dalam merumuskan program pembangunan desa secara kolektif. 


Semua pihak yang terlibat diharapkan dapat bekerja sama, sehingga rencana yang telah disepakati dapat dilaksanakan dengan baik dan tepat sasaran.


Di akhir acara, Kepala Desa Air Itam, Agus Salim, S.IP,menyampaikan apresiasinya terhadap peran aktif Bhabinkamtibmas dan seluruh peserta musyawarah. 


"Kami sangat berterima kasih kepada Bhabinkamtibmas dan semua pihak yang terlibat,Musyawarah ini adalah wujud komitmen bersama untuk membangun desa yang lebih baik dan sejahtera. Sinergi ini perlu terus dipertahankan demi kesejahteraan seluruh warga desa," ujar Agus Salim.(sn/perry)

Share:

Bupati PALI Heri Amalindo Teken Persetujuan Bersama Raperda APBD Tahun Anggaran 2025

 

Foto. Bupati PALI saat menandatangani persetujuan bersama dengan pimpinan DPRD PALI tentang Raperda APBD tahun anggaran 2025



PALI. SININEWS.COM--Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Dr.Ir.H.Heri Amalindo MM bersama pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten PALI melakukan penandatanganan bersama persetujuan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) APBD Tahun Anggaran (TA) 2025.

Penandatanganan bersama persetujuan Raperda APBD TA 2025 sebelum dilaksanakan terlebih dahulu digodok melalui beberapa kali rapat paripurna DPRD.


Pada rapat paripurna ke X dilaksanakan pada Selasa 17 September 2024 lalu dipimpin langsung Ketua DPRD kabupaten PALI H.Asri AG serta wakil ketua DPRD Irwan ST, M.Budi Hairu serta anggota dewan lainnya.

Pada rapat paripurna tersebut, ada tiga agenda yang dibahas yakni penyampaian laporan hasil kerja komisi-komisi dewan, permintaan persetujuan DPRD secara lisan oleh pimpinan rapat dan penandatanganan persetujuan bersama tentang peraturan daerah APBD TA 2025.


Pada paripurna tersebut, Bupati PALI hadir didampingi Wabup Drs H.Soemarjono serta sejumlah kepala OPD dilingkungan Pemkab PALI. 

"Kami sangat apresiasi terhadap kinerja dewan yang telah membahas dan menyetujui Raperda ini," ungkap Bupati. 

Selanjutnya menurut Bupati PALI bahwa Raperda yang telah disetujui dan diteken bersama akan diserahkan ke Gubernur Sumatera Selatan. 

"Raperda ini akan dievaluasi melalui Gubernur dan selanjutnya akan ditetapkan sebagai Perda," tandasnya. (sn/adv)
Share:

Patroli Perintis Satsamapta Polres PALI Pastikan Tidak Ada Potensi Gangguan Kamtibmas


PALI. SININEWS.COM – Patroli Perintis Presisi yang digelar Sat Samapta Polres PALI pada Rabu malam (25/09/2024) berhasil menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif di Kabupaten PALI. 


Patroli yang dipimpin oleh tiga personil, yakni Bripda Riza Andrean Putra, Bripda Gibran Azhar, dan Bripda Eben Fernando S, ini fokus pada beberapa lokasi strategis yang rawan gangguan keamanan.


Dengan mengacu pada Surat Perintah Patroli Nomor Sprin/41/VII/2024 SMAPTA yang berlaku mulai 1 hingga 30 September 2024, personel Sat Samapta melakukan patroli dialogis di dua titik utama, yaitu sekitar Simpang 5 Pendopo dan Bank BRI Talang Ubi.


Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin S.I.K., M.H melalui kasat Satsamapta AKP Hermanto menyampaikan Saat melaksanakan patroli di sekitaran Simpang 5 Pendopo, personel patroli mendapati sekelompok pemuda yang membuat kegaduhan di area tersebut. 


Tindakan cepat diambil dengan mengamankan para pemuda tersebut untuk mencegah situasi berkembang lebih buruk. 


Selain itu, patroli memastikan tidak ada potensi gangguan kamtibmas lainnya di sekitar lokasi yang kerap menjadi tempat keramaian warga.


"Selanjutnya kami, patroli bergerak ke area Bank BRI Talang Ubi. Di lokasi ini, para petugas memberikan himbauan kepada masyarakat terkait potensi gangguan keamanan, terutama di sekitar pusat-pusat ekonomi seperti bank.," ucapnya 


Kehadiran personel di tengah warga menjadi upaya preventif dalam menjaga suasana tetap kondusif.


Secara keseluruhan, kegiatan patroli pada Rabu malam ini berjalan lancar. Situasi di wilayah yang dipatroli tetap aman, arus lalu lintas terkendali, dan tidak ada laporan gangguan keamanan signifikan.


Dengan kegiatan patroli ini, Sat Samapta Polres PALI terus berkomitmen menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, terutama di lokasi-lokasi strategis yang sering menjadi pusat aktivitas warga.(sn/Perry)

Share:

Ganti Rugi Terdampak Siesmik Mulai Direalisasikan dan Dikawal Polres PALI, Giliran Desa Spantan Jaya dan Sungai Langan


PALI. SININEWS.COM – Proses pembayaran kompensasi kepada warga Desa Spantan Jaya dan Sungai Langan, Kecamatan Penukal, Kabupaten PALI, yang terdampak oleh kegiatan survei Seismik 3D Idaman PT Daqing Citra, berlangsung dengan tertib pada Rabu (25/09/2024). 


Kegiatan ini diselenggarakan di Kantor Kepala Desa Spantan Jaya dengan pengamanan ketat oleh aparat kepolisian setempat, serta dihadiri berbagai pihak terkait.


Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin S.I.K., M.H.,melalui Kapolsek Penukal Abab AKP Ardiansyah S.H.,menjelaskan bahwa kompensasi tersebut merupakan bentuk tanggung jawab sosial PT Daqing Citra kepada masyarakat. Kompensasi diberikan sebagai ganti rugi atas kerusakan yang terjadi pada tanam tumbuh serta area yang terdampak oleh aktivitas pengeboran dan survei seismik di kedua desa tersebut.


"Kompensasi ini adalah wujud nyata dari kepedulian perusahaan terhadap masyarakat setempat yang lahannya terdampak oleh survei. Kami berharap proses pembayaran ini dapat berjalan lancar dan masyarakat merasa puas dengan kompensasi yang diberikan," ungkap Kapolsek Penukal Abab mewakili Kapolres PALI dalam keterangannya kepada media.


Dalam kegiatan ini turut hadir Sekretaris Camat Penukal Herianto, S.E.,Kapolsek Penukal Abab AKP Ardiansyah S.H dan personil Polsek Penukal Abab,Danramil 404-04/Talang Ubi yang diwakili oleh Babinsa Sertu Abastari, 

Tim Kehumasan PT Daqing Citra yang diwakili oleh Rangga, Roy, dan Ditta,Security Officer Letkol CPM Bagus Wardiaman Kemenhan RI,Kades Spantan Jaya Hamshori,Kades Sungai Langan Herman,para tokoh masyarakat, tokoh agama, dan masyarakat Spantan Jaya serta masyarakat Sungai Langan. 


Acara berlangsung dengan susunan rapi yang diawali dengan sambutan-sambutan dari para pejabat yang hadir, dilanjutkan dengan pelaksanaan pembayaran kompensasi.


Setiap warga yang menerima kompensasi diharuskan membawa dokumen identitas resmi,seperti undangan dari Seismik 3D Idaman PT Daqing Citra, fotokopi KTP, dan Kartu Keluarga. 


"Setelah menerima kompensasi, penerima diabadikan dalam foto oleh pihak perusahaan sebagai bukti bahwa pembayaran telah dilakukan," ujar salah seorang perwakilan dari Tim Humas Seismik 3D Idaman PT Daqing Citra. 


Adapun besaran kompensasi yang diterima oleh masyarakat bervariasi, tergantung pada tingkat kerusakan yang terjadi di lahan masing-masing, seperti kerusakan pada tanam tumbuh serta jumlah lubang bor yang diakibatkan oleh aktivitas survei. Pihak perusahaan memastikan bahwa semua kompensasi telah dihitung secara cermat berdasarkan dampak aktual yang dialami oleh para pemilik lahan.


Polsek Penukal Abab mengerahkan sejumlah personel untuk mengawal jalannya kegiatan pembayaran ini, guna memastikan kelancaran proses dan mencegah potensi kericuhan. 


AKP Ardiansyah menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan langkah-langkah antisipasi untuk menjaga situasi agar tetap kondusif, mengingat adanya potensi ketidakpuasan dari sebagian warga terkait besaran kompensasi yang diterima.


“Kami telah melakukan pengamanan secara menyeluruh, baik dalam pelaksanaan maupun pascapembayaran. Koordinasi yang intens dengan PT Seismik terus dilakukan untuk memastikan keamanan masyarakat selama kegiatan berlangsung,” jelas Kapolsek Penukal Abab.


Selain itu, imbauan kepada masyarakat agar menjaga ketertiban dan keamanan juga disampaikan oleh Bhabinkamtibmas, untuk memastikan tidak ada tindakan yang dapat mengganggu situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas).



Sebagai tindak lanjut, pihak kepolisian, khususnya Unit Intelkam Polsek Penukal Abab, akan terus melakukan monitoring dan deteksi dini terhadap situasi di lapangan. Polsek juga terus menjalin koordinasi dengan PT Daqing Citra terkait jadwal pembayaran kompensasi di tahap-tahap berikutnya. Langkah preventif ini diambil untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan dan menjaga stabilitas di wilayah yang terdampak.


Polsek Penukal Abab juga mengingatkan masyarakat untuk bijak dalam menyikapi proses kompensasi ini, dan berharap agar kerjasama antara perusahaan dan warga terus terjalin dengan baik.


Dengan rampungnya proses pembayaran pada pukul 17.45 WIB, seluruh kegiatan dilaporkan berlangsung dengan aman dan kondusif, mencerminkan komitmen semua pihak untuk menyelesaikan masalah dengan dialog dan transparansi. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi sinergi positif antara perusahaan, pemerintah, dan masyarakat dalam mengelola dampak sosial dari kegiatan ekonomi di daerah tersebut.(sn/Perry)

Share:

Manfaatkan Lahan Kosong, Kapolsek Tanah Abang Ikut Tanam Padi di Area Rumah Sakit Pratama


PALI. SININEWS.COM– Kegiatan Tanam Bersama "Jaga Pangan" Goes To Office yang dilaksanakan di lahan kosong Rumah Sakit Pratama, Kecamatan Tanah Abang, Kabupaten PALI, menjadi langkah nyata pemerintah daerah dalam mendorong ketahanan pangan sekaligus pemanfaatan lahan sempit di wilayah tersebut. 


Acara ini dimulai pukul 09.00 WIB dan berakhir pukul 12.00 WIB dengan suasana aman dan kondusif.


Dalam kegiatan ini, Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K, M.H, diwakili oleh Kapolsek Tanah Abang IPTU Arzuan, SH, turut serta bersama jajaran pemerintah Kabupaten PALI dan beberapa tokoh penting lainnya. 


Di antaranya, Asisten I Kabupaten PALI H. Andre Fajar Wijaya, S.Si, M.Si, Kasi Datun Kejari PALI Patar Pangabean, S.H, Danramil 0403 Talang Ubi Kapten Inf. Narko, serta sejumlah pejabat dari berbagai dinas, seperti Kasat Pol PP Sahruludin dan Camat Tanah Abang H. Darmawan, S.H.


Kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang seremonial, tetapi juga sebagai sarana edukasi bagi masyarakat untuk memanfaatkan lahan-lahan kosong yang ada di sekitar rumah atau lingkungan mereka. 


Melalui kerjasama antara Dinas Pertanian Kabupaten PALI dan Rumah Sakit Pratama Kecamatan Tanah Abang, kegiatan ini memberikan contoh bagaimana lahan kosong dapat diubah menjadi lahan produktif yang bermanfaat bagi ketahanan pangan lokal.


Dalam sambutannya, Kapolsek Tanah Abang IPTU Arzuan menyampaikan pentingnya kegiatan ini sebagai bagian dari upaya menjaga keberlanjutan pangan di tingkat lokal. 


"Pemanfaatan lahan sempit di rumah-rumah warga bisa menjadi solusi dalam menciptakan ketahanan pangan yang mandiri," ungkapnya.


Para peserta yang hadir, termasuk kepala dinas, camat, dan tokoh masyarakat lainnya, mendapatkan pelatihan cara bercocok tanam yang efektif di lahan sempit. 


PLT Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten PALI, dr. Almustazirin, M.Kes, menambahkan bahwa kegiatan ini juga berfungsi sebagai sarana untuk meningkatkan kesehatan masyarakat melalui penyediaan pangan yang lebih sehat dan mudah diakses.


Di sisi lain, Inspektorat Kabupaten PALI, Yanti Melinda, menggarisbawahi pentingnya dukungan pemerintah terhadap kegiatan-kegiatan positif seperti ini yang dapat mendorong masyarakat lebih aktif dalam memanfaatkan sumber daya yang ada, serta turut serta dalam menjaga ketahanan pangan di daerah mereka.


Dengan berakhirnya acara pada pukul 12.00 WIB, Kegiatan Tanam Bersama "Jaga Pangan" diharapkan dapat memberikan dampak positif jangka panjang bagi masyarakat Kabupaten PALI, terutama dalam hal edukasi tentang bercocok tanam di lingkungan sempit yang bisa menunjang kebutuhan pangan sehari-hari.


Ini menjadi langkah konkrit pemerintah dan instansi terkait dalam memberikan pemahaman dan dukungan kepada masyarakat untuk menjaga ketahanan pangan sekaligus meningkatkan kualitas hidup mereka melalui pemanfaatan sumber daya yang ada.(sn/Perry)

Share:

PJ WAKO SERAHKAN PAKET SEMBAKO SECARA SIMBOLIS DALAM ACARA PASAR MURAH DAN PANGAN MURAH

PRABUMULIH, SININEWS.COM  - Penjabat Walikota Prabumulih H. Elman, ST., MM menyerahkan secara simbolis paket sembako dalam rangka Gerakan Pasar Murah dan Pangan Murah, Rabu (25/09/2024) sebagai upaya untuk mendukung pengendalian inflasi serta stabilisasi pasokan dan harga pangan di Kota Prabumulih.

Acara Operasi Pasar Murah (OPM) yang diselenggarakan di Kantor Lurah Tugu Kecil, Kecamatan Prabumulih Timur ini dihadiri oleh masyarakat setempat, Camat Prabumulih Timur, Lurah Tugu Kecil serta pelaksana kegiatan yakni Dinas Ketahanan Pangan, Disperindag, Dinas Pertanian dan Dinas Perikanan.

Dalam sambutannya, Pj. Walikota Prabumulih menekankan pentingnya menjaga stabilitas ekonomi terutama di tengah tantangan inflasi yang dihadapi saat ini. Selain itu, kegiatan ini juga sangat bermanfaat untuk membantu meringankan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari.

"Melalui gerakan pasar murah ini, kami berkomitmen untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan kebutuhan pangan dengan harga terjangkau. Ini adalah langkah nyata untuk mengurangi beban ekonomi warga terutama yang paling terdampak oleh kenaikan harga," ujar H. Elman saat sambutan.

Sebanyak 8 jenis bahan makanan disubsidi oleh Pemerintah Kota Prabumulih sehingga harganya berbeda jauh dengan yang dijual di pasar. Beras SPHP dijual seharga Rp. 59.000, minyak goreng 1 liter Rp.12.000, gula pasir 1 kg Rp. 13.000, bawang merah 1 kg Rp. 20.000, cabe merah 1 kg Rp.20.000, telur ayam 1 kg Rp 16.000 dan ikan lele 1 kg Rp. 15.000.

Dengan inisiatif ini, diharapkan Kota Prabumulih dapat terus berupaya menjaga kestabilan ekonomi dan memberikan dukungan kepada masyarakat dalam mengatasi dampak inflasi. Kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata dari kepedulian pemerintah daerah terhadap kesejahteraan warganya (ril/SN).

Share:

Wisuda Ke-XXI Sarjana Dan Ahli Madya Unpra Di Hadiri PJ Walikota Langsung


PRABUMULIH, SININEWS.COM -- Penjabat Walikota Prabumulih H. Elman, ST, M.M Menghadiri Acara Wisuda yang Ke - XXI Sarjana dan Ahli Madya Universitas Prabumulih Tahun Akademi 2023 / 2024 di Hall RM. 

Kegiatan tersebut bertempat di Hall Siang Malam Prabumulih, Rabu 25 September 2024.

PJ. Walikota Prabumulih Mengucapkan Selamat kepada Wisudawan dan Wisudawati yang telah di wisuda dan berterima kasih kepada Ketua Badan Pembina Yayasan UNPRA, Ketua Yayasan, Rektor, Dekan serta para Dosen UNPRA yang telah mengantarkan sebanyak 204 (Dua Ratus Empat) menjadi sarjana. 

Wako berharap ilmu pendidikan yang didapat harus terus dikembangkan untuk terus membuat inovasi dan kreativitas guna pengembangan diri sehingga bisa bersaing di dunia kerja baik nasional maupun internasional juga dapat memajukan kota Prabumulih dan membuat bangga Universitas Prabumulih.

Turut hadir dalam acara ini Perwakilan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah II, Rektor Universitas Prabumulih, Badan Pembina Yayasan Pendidikan Prabumulih, Ketua Yayasan Pendidikan Universitas Prabumulih, KASAT BINMAS Polres Prabumulih, Perwakilan Kejaksaan Negeri Prabumulih, Perwakilan BNN Kota Prabumulih, Kepala Cabang Bank Sumsel Babel Prabumulih, Orang Tua / Wali Wisudawan dan Wisudawati serta unsur terkait lainnya. (Ril/SN)

Share:

Youtube SiniNews

Facebook SINI News

Followers

Subscribers

Postingan Populer

Blog Archive

Comments

Berita Utama

sitemap

Recent Posts